Polres Tobasa Libatkan Napi Asimilasi Untuk Bagikan Bansos

Bagikan :

Toba-Kliktodaynews.com Polres Toba bersama Narapidana yang bebas berkat Asimilasi dari Kemekumham untuk bagikan Sembako kepada warga.

Sehingga nantinya masyarakat tidak memandang semua narapidana yang bebas kembali lagi melakukan kesalahan yang sama. Tetapi, masyarakat akan memandang bahwa narapidana ada yang sudah betobat dan kembali ke jalan yang benar.

Kapolres Tobasa AKBP Agus Waluyo S.I.K menjelaskan bahwa kami dari Polres Tobasa mendapatkan informasi di wilayah hukum Polres Tobasa, ada beberapa orang yang telah mendapatkan Asimilasi dari Lembaga Pemasyarakatan dan image selama ini bahwa orang yang sudah keluar dari Lembaga Pemasyarakatan (LP).Kemudian masyarakat juga resah sewaktu-waktu akan melakukan atau mengulangi tindak pidana kembali.

Oleh sebab itu untuk menanggapi permasalahan dan keluhan dari masyarakat tersebut, kami dari Polres Tobasa melakukan kegiatan berupa pembinaan dan mengajak kepada orang yang mendapatkan Asilmilasi untuk melakukan semacam kegiatan sosial dan bergabung bersama Polres Tobasa untuk melakukan bhakti sosial berupa pembagian Sembako dan makanan siap saji yang di masak di Dapur Umum oleh 3 Pilar yang ada di Polres Tobasa.

Dengan Harapan bahwa saudara-saudara kita yang mendapatkan Asimilasi ini dapat melihat langsung bahwa ternyata masyarakat kita masih banyak yang susah sehingga tergerak hatinya untuk selalu berfikir positive sehingga tidak akan melakukan atau pun tidak mengulangi perbuatan tindak pidana, pungkasnya

Untuk saat ini yang mendapatkan Asimilasi di wilayah hukum Polres Tobasa ada 9 orang dan selama ini kami melalui Kasat Binmas Polres Tobasa selalu komunikasi dengan baik dan sampai saat ini untuk 9 orang ini sudah berada di tengah-tengah masyarakat dan sejauh ini melakukan kegiatan seperti biasa, pungkas Kapolres Tobasa AKBP Agus Waluyo S.I.K

“Mereka itu pernah salah jalan, tapi bukan berarti ga bisa berubah,” ujar Kapolres Tobasa AKBP Agus Waluyo S.I.K kepada awak media yang hadir di sela-sela kegiatan di Aula Harungguan Mardemak Mapolres Toba,Rabu (29/04/2020) sekitar pukul 11.30 WIB

Oleh karena itu ia berharap masyarakat bisa mengerti dengan turun tangannya para eks narapidana ini bagikan Sembako kepada warga yang butuhkan.

Sebab, ia tidak ingin ada lagi masyarakat menyebarkan hoax soal bebasnya narapidana kejahatan akan bertambah di Kabupaten Toba

“Jangan membuat narasi yang menimbulkan kepanikan bagi warga,” tandasnya.

Sebelumnya Polres Tobasa bersama eks narapidana membagikan nasi bungkus pada saat buka puasa nanti kepada warga tidak mampu terdampak Pandemi Covid-19.

Turut hadir Kapolres Tobasa AKBP Agus Waluyo S.I.K, Kasubag Humas Aiptu Khairudin Sukri Yanto, Kasat Binmas AKP Sudarman Sinaga beserta seluruh jajaran Polres Tobasa dan Insan Pers ( DNM/KTN )

Bagikan :