Simalungun-Kliktodaynews.com KETUA Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Panca Sila (MPW-PP) Sumatera Utara Kodrat Shah melalui wakil Bendahara bung Mulianto atau biasa di sapa Acong, menggelar Bhakti Sosial Peduli Covid 19 kepada Anak Yatim Piatu di jalan Sisingamangaraja Perluasan Timur Kelurahan Serbelawan Kecamatan Dolok Batu Nanggar Kabupaten Simalungun Provinsi Sumatera Utara, Senin 27 April 2020 siang.
Selain menggantikan Program “Berbuka Puasa Bersama” dan memberi santunan yang sudah dilakukan setiap bulan Ramadhan, Bhakti Sosial ini sekaligus untuk menjalankan Program Peduli dampak Covid 19 kepada warga khususnya anak anak yatim piatu di sekitaran kelurahan Serbelawan.
Tahun ini jumlah penerima bantuan lebih meningkat, ada ratusan anak anak yatim piatu disekitaran kelurahan Serbelawan sebagai penerima bantuan. Sebut panitia Bhakti Sosial Novita Sandra di sela penyerahan Paket Sembako.
Karena Covid-19 sedang mewabah, sistim penyerahan bantuan kita atur secara estafet agar tidak terjadi kerumunan massa. “Pengaturan penyerahan kita kelompokan tiap jamnya. Tambah Novita
Khusus kepada awak KLIKTODAYNEWS, Mulianto alias Acong mengatakan, kiranya bantuan ini dapat meringankan beban di masa sulit atas mewabahnya virus mematikan, Coroba Virus Disease 19 (Covid 19) ini.
Acong juga berpesan kepada anak anak juga kepada warga agar taat pada himbauan pemerintah untuk tetap tinggal di rumah demi percepatan pemutusan sebaran virus ini. Jaga kebersihan, budayakan cuci tangan. Tetap pakai masker.Semoga wabah ini cepat berlalu. Selamat menunaikan ibadah puasa. Ujarnya.
Kepala Lingkungan III Benyamin Siagian mewakili Kelurahan Serbelawan mengucapkan banyak terima kasih kepada MPW-PP Sumut. “Atas perhatian yang disampaikan melalui wakil Bendahara MPW-PP Sumut bapak Mulianto atau Acong. Semoga MPW-PP Sumut tetap mendapat perlindungan dan kesehatan dari Tuhan. Ujar Benyamin.
Hal yang sama dari koordinator acara anak yatim piatu sekecamatan Dolok Batu Nanggar Subari SAg,mengaku sangat bangga dan terharu atas perhatian MPW Pemuda Panca Sila Sumatera Utara yang telah perduli kepada warga terutama anak anak yatim piatu.
Saya mewakili anak anak mengucapkan terima kasih kepada bapak Kodrat Shah melalui bung Acong yang telah memberikan bantuan. Semoga bapak tetap mendapat perlindungan dan kesehatan dari Tuhan. Ucapnya terharu.
Pantauan awak media. Bantuan Paket Sembako berupa 1 karung beras @5 kilogram, satu kotak mi instan, minyak goreng dan gula serta membagikan masker serta pengukuran subu tubuh menggunkan Thermogun.
Hadir pada penyerahan Bhakti Sosial, para pembimbing tiap lingkungan di Kelurahan Serbelawan, perwakilan kepala lingkungan Benyamin Siagian serta puluhan kader dan fungsionaris Pemuda Pancasila dari PAC Dolok Batu Nanggar.
Sebelumnya, sebagai bentuk kepedulian dan mendukung Program Pemerintah dalam percepatan penanganan atau mitigasi penyebaran Covid 19, MPW-PP Sumut melalui wakil Bendahara Mulianto, telah melakukan penyemprotan desinfektan sebanyak 25 ton di wilayah kelurahan Serbelawan dan beberapa desa termasuk kelurahan Aman Sari menggunakan 2 armada pemadam kebakaran milik Pemkot Kotamadya Pematang Siantar. (ALDY/KTN)