Serbelawan – Kliktodaynews.com KAPOLSEK Serbelawan IPTU Abdullah Yunus Siregar mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat Kecamatan Dolok Batu Nanggar dan Tapian Dolok berkat terselenggaranya Pilkada 09 Desember 2020 lalu menyusul perayaan Hari Besar Natal 25-26 Desember 2020 dalam keadaan aman dan kondusif.
Hal itu dikatakan Kapolsek melalui crew kliktodaynews saat bincang bincang di Pos Pengamanan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 Polres Simalungun di jalur lintas Pematang Siantar – Medan Kelurahan Sinaksak Kecamatan Tapian Dolok Kabupaten Simalungun. Sabtu (26/12/2020) sekira pukul 11.00 WIB
“Atas nama Kepolisian khususnya Polsek Serbelawan Polres Simalungun kami mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat di Dolok Batu Nanggar dan Tapian Dolok yang telah berperan aktif mendukung Kamtibmas pada penyelenggaraan Pilkada kemarin, menyusul pada perayaan hari besar keagamaan Natal 2020. Sekali lagi terima kasih. Semua berjalan lancar, aman dan kondusif. Ujarnya bangga
Terima kasih juga atas kerjasama yang baik dari rekan rekan TNI dan Stakeholder terkait termasuk dari ormas kepemudaan, yang turut mendukung Kamtibmas di 2 wilayah ini. Ujar Kapolsek.
Lanjut Kapolsek. Pada libur pergantian tahun diharapkan agar masyarakat tidak melakukan kegiatan yang bersifat mengundang massa (kumpul kumpul) guna mencegah klaster baru di Pandemi Covid 19.
Masyarakat kami himbau tetap mengacu pada Protokol Kesehatan, tetap menjaga jarak dan gunakan masker, rajin mencuci tangan serta bersama sama menjaga kamtibmas. Ujarnya. (ALDY/KTN)