Safari Ramadhan, Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya Berkunjung ke Masjid Al- Maghfiroh di Kampung Gunung Baru

Bagikan :

WAY Kanan-Kliktodaynews.com|| Tim Safari Ramadhan yang dipimpin Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya berkunjung ke Masjid Al- Maghfiroh Kampung Gunung Baru Kecamatan Gunung Labuhan, Kamis (21/03/2024).

Dalam Safari Ramadhan, Kegiatan ini dirangkai dengan Pasar Murah/Bazar bersubsidi , pemberian sembako kepada 155 RTM, santunan ke 20 anak yatim piatu, ambal, dan uang sejumlah Rp 7.500.000 serta pemberian karpet kepada pengurus Masjid Al- Maghfiroh Kampung Gunung Baru Kecamatan Gunung Labuhan .

Turut mendampingi , Ketua TP PKK Dessy Afriyanti Adipati, Ketua Darmawanita Persatuan , Ketua Majelis Taklim Way Kanan Ayu Asalasiyah, kepala Dinas, Kepala badan dan Camat Banjit nasrullah Ali.

Bupati Way Kanan mengatakan kegiatan safari ramadhan merupakan kegiatan rutin Tim Safari Pemerintah Kabupaten Way Kanan yang secara rutin melakukan kunjungan ke setiap Kecamatan yang ada di Kabupaten Way Kanan.

Kegiatan ini menurut Raden Adipati dilaksanakan untuk membangun ukhuwah Islamiyah, sehingga diharapkan dapat terbangun hubungan yang harmonis antara ulama dan umat.

” Kegiatan ini juga menjadi jembatan silaturahmi untuk bertemu dan bertatap muka langsung dengan masyarakat untuk meningkatkan kedekatan antara pemerintah dengan masyarakat,khusunya masyarakat kampung Neki dan masyarakat kecamatan Banjit umumnya”,tambah Raden Adipati.

Camat Gunung Labuhan Saidan pada kesempatan itu juga menyampaikan Ucapan “Selamat menjalankan ibadah puasa 1445 H/2024 M bagi umat muslim yang ada di kampung Gunung Baru dan Masyarakat di kecamatan Gunung Labuhan Umumnya. (Suin/KTN)

Bagikan :