Tobasa-Kliktodaynews.com Satuan Narkoba Polres Tobasa yang di pimpin langsung oleh Kasatresnarkoba AKP.Budi Ginting kembali menangkap Pelaku Tindak Pidana Narkotika jenis sabu pada hari Senin ( 03/012/2020 ) sekitar pukul 22.30 WIB di malam hari.
Pelaku ini sudah di amankan anggota Satresnarkoba Polres Tobasa. Dalam penangkapan tersebut, polisi menyita sejumlah barang bukti.
Kasatresnarkoba Polres Tobasa AKP.Budi Ginting mengatakan bahwa pihaknya telah mengamankan BM (45).Pelaku di tangkap di rumah kontrakannya yang berada di Desa Narumonda VI Kecamatan Siantar Narumonda Kabupaten Toba Samosir,kata Budi Ginting mewakili Kapolres Tobasa AKBP Agus Waluyo S.I.K.
Pelaku BM sebenarnya tinggal di Kelurahan Pasar Porsea, Kecamatan Porsea, namun mengontrak rumah di Desa Narumonda VI,” ucap AKP Budi Ginting
Dari tangan pelaku, polisi menyita barang bukti berupa 9 paket berupa plastik klip berisi di duga narkotika jenis sabu dengan berat bruto 1,7 gram, uang sebesar Rp 600.000 (enam ratus ribu rupiah) beserta barang bukti lainnya.
Satres Narkoba Polres Tobasa mendapatkan laporan dari masyarakat bahwa ada kegiatan yang di curigai di salah satu rumah kontrakan yang berada di Desa Narumonda VI Kecamatan Siantar Narumonda Kabupaten Tobasa.Satres Narkoba mendapatkan laporan tersebut langsung dengan cepat dan sigap melakukan pengintaian ke lapangan.Tidak lama berselang Satres Narkoba Polres Tobasa memasuki salah satu rumah kontrakan milik pelaku.Ternyata benar bahwa ada kegiatan Tindak Pidana Narkotika jenis Sabu.
Pelaku sekarang sudah di tahan di Sel Tahanan Mapolres Tobasa untuk mempertanggungjawabkan hasil dari perbuatannya.
Kami masih melakukan pengembangan terhadap pelaku ini dan menyelidiki dari mana barang haram ini di dapat,ucap AKP Budi Ginting ( DNM/KTN )