Toba – Kliktodaynews.com Pencurian Spesialis kembali terjadi di wilayah hukum Polres Toba, dibilang spesial adalah karena pencurian ini bisa dibilang jarang terjadi dan memang di lakukan oleh oknum tertentu yang sudah biasa melakukan aksi ini.
Informasi yang dihimpun dilokasi, awalnya Ismail Sitorus dan dua orang rekannya berencana akan melakukan pencurian beras dikilang padi milik Justin Siahaan. Menurut salah seorang pekerja dikilang bermarga Sitorus bahwa rencananya dirinya diajak untuk ikut bekerja sama dalam melakukan pencurian tersebut.
Menurut keterangan Siregar yang merupakan pekerja di kilang padi itu kepada awak media bahwa sebelum mereka melakukan perencanaan tersebut, saya ditelepon bermarga Sitorus (abang Ismail-red) untuk bisa dapat bekerjasama. Lantas dirinya memberitahukan perihal tersebut kepada pemilik kilang padi yang bernama Justin Siahaan
Lalu, pemilik kilang padi tersebut berkata kepada Siregar, sudah kamu ikut saja apa kata mereka, bukain saja pintu pagar depan selebar 2 meter, terus matikan lampu agar tidak terlihat CCTV dan bilang sama mereka situasi aman.
Pengusaha Kilang padi, Justin Siahaan mengatakan ada anggotanya bermarga Siregar telepon saya untuk memberitahukan adanya rencana ketiganya akan mencuri beras dan membujuk agar Siregar bisa ikut diajak bekerjasama.
Justin kemudian menghubungi sejumlah warga agar bersiap di sekitar lokasi kilang. Tak lama berselang, ketiganya pun masuk ke kilang padi. Warga dari berbagai desa di Kecamatan Silaen langsung mengepung ketiganya dan melakukan penyergapan.
Saat ketiganya akan beraksi masuk, Satu dari tiga pelaku yang beraksi melakukan pencurian di kilang padi milik Justin Siahaan di Desa Hutanamora, Kecamatan Silaen, Kabupaten Toba, Sumatera Utara, berinisial Ismail Sitorus (20) Warga Desa Serdang II, Kecamatan Meranti, Kabupaten Asahan, berhasil di tangkap warga saat hendak mencuri di kilang padi tersebut, Minggu (29/11/2020) sekira pukul 21.30 Wib.
Namun, dua orang berhasil lolos dari sergapan warga, sedangkan Ismail Sitorus yang tidak hafal dengan lokasi, akhirnya berhasil ditangkap oleh warga di lokasi persawahan persis di belakang kilang padi.
Begitu tertangkap, sejumlah pukulan bertubi-tubi pun langsung mendarat di wajah pemuda itu. Justin Siahaan kemudian menghubungi personel Polsek Silaen yang segera tiba tak lama berselang.
Menurut pemilik kilang padi, Justin Siahaan bahwa pelaku Ismail ini pernah bekerja dikilang saya 2 tahun lalu. Dia juga saat saya Cek jumlah beras dikarung selalu kurang hitungannya.
Saya juga pernah mendapatkan informasi dari kampungnya pelaku di Kisaran bahwa dia menjual beras disana dengan alasan saya yang suruh dan ini sudah saya laporkan ke Polres Toba,” terang Justin selaku pemilik kilang padi.
Sementara itu, Kapolsek Silaen AKP R Tampubolon kepada kliktodaynews via pesan WhatssApp, Senin (30/11) sekira pukul 08.25 Wib mengatakan bahwa memang benar pelaku tersebut sudah di amankan oleh pihak Polsek Silaen
AKP R Tampubolon menceritakan kronologis kejadiannya
Bahwa Pelaku Ismail Sitorus yang di tangkap dan di massa kan oleh warga di luar lokasi kilang padi tersebut mengatakan kepada tim penyidik bahwa saya tidak tahu bahwa kedua temannya mengajak saya untuk merencanakan pencurian di kilang padi tersebut. Pada saat itu ketiga pelaku ini posisi masih berada di luar area kilang padi.
Belum memulai aksi mereka, warga pun melihat gerak-gerik ketiga pelaku yang sangat mencurigai di luar area kilang padi dan langsung mendatangi ketiga pelaku. Melihat warga datang untuk menghampiri ketiga pelaku ini, mereka pun langsung kabur. Nasib sial menimpa Ismail Sitorus dimana pelaku ini di tangkap oleh warga sedangkan kedua temannya berhasil kabur dari kejaran warga, kata Kapolsek Silaen AKP R Tampubolon kepada kliktodaynews.com
Kapolsek Silaen AKP R Tampubolon mengucapkan terimakasih kepada warga yang telah membantu pengejaran. Beliau juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu waspada apalagi akhir-akhir tahun ini banyak terjadi kehilangan kendaraan bermotor roda dua agar jangan sembarangan dibiarkan diluar rumah
Untuk sementara ini, pelaku sudah kami bawa ke rumah sakit untuk di obati.Dan saat ini pelaku sudah diamankan di Mapolsek Silaen untuk penyelidikan lebih lanjut, tutup Kapolsek Silaen AKP R Tampubolon.
(DNM/KTN)