Tapanuli Tengah – Kliktodaynews.Com|| Keluarga besar Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) Provinsi Sumatera Utara sampaikan sejumlah bantuan yang terkumpul dari hasil Open Donasi dari masyarakat, berbentuk sembako kepada korban terdampak Bencana alam longsor dan Banjir di Kecamatan Barus pada Senin, (14/11/2022).
Ketua DPD KNPI Kabupaten Tapanuli Tengah, Lodewick Fraus Seran Marpaung yang didampingi Sekretaris, Raju Firmanda Hutagalung dan bersama beberapa pengurus terjun langsung ke lokasi terdampak bencana alam, yang berada di Kecamatan Barus Kabupaten Tapanuli Tengah.
Paket bantuan yang dikumpulkan dari Open Donasi dan Penggalangan dana yang dilakukan oleh DPD KNPI Tapteng dibagikan kepada keluarga yang menjadi korban bencana alam longsor dan banjir yang terjadi beberapa hari lalu.
“Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian pemuda dan masyarakat Tapteng melalui DPD KNPI untuk saudara-saudara kita yang tertimpah musibah di Kecamatan Barus, kami Pemuda melakukan kegiatan ini untuk mengedukasi masyarakat Tapteng bahwa kita semua bersaudara dan haruslah saling tolong menolong, sebagai mahluk sosial kita tidak dapat hidup sendiri. Dan perlu kami sampaikan bahwa DPD KNPI Tapteng sangat berduka mendalam atas bencana alam yang menimpa saudara-saudara kita di Kecamatan Barus”, ujar Ketua DPD KNPI Kabupaten Tapanuli Tengah dalam sambutannya.
Lodewick mengatakan, “dalam penyaluran bantuan ini, DPD KNPI lebih dulu bergotong royong mengumpulkan sedikit rezeki dari beberapa pengurus DPD KNPI kemudian turun kejalan menggalang dana dan membuka Donasi melalui rekening resmi DPD KNPI Kabupaten Tapanuli Tengah”.
“Rincian paket sembako yang diberikan berupa beras, mie instan, telur ayam, dan minyak goreng, untuk korban bencana alam yang membutuhkan selama masa penanggulangan bencana”.
Selain memberikan sembako, Lodewick bersama rekan-rekannya datang mengunjungi langsung keluarga korban yang meninggal dunia akibat bencana alam, untuk memberikan semangat kepada keluarga serta memberikan tali kasih”.
Saat mengunjungi keluarga yang sedang berduka itu, Lodewick menyampaikan pesan yang menguatkan keluarga agar tidak larut dalam kedukaan terjadi.
“Kami dari DPD KNPI Tapanuli Tengah datang, berkunjung untuk melihat dan mendoakan agar keluarga dapat bersabar dan kuat atas musibah yang sedang menimpah keluarga dirumah ini.
Semoga Istri dan anak yang telah meninggal dunia diterima disisi baik Tuhan yang Maha Esa, DPD KNPI Tapanuli Tengah turut merasakan kedukaan keluarga yang ditinggalkan”ujar Lodewick pada keluarga korban jiwa dari bencana alam tersebut.
Raju Firmanda Hutagalung menambahkan, “longsor dan banjir itu memang bencana alam yang tak terduga bagi kita semua, terutama warga Kecamatan Barus yang paling terdampak.”Namun kita sebagai pemuda dan masyarakat Tapteng yang masih beruntung harus ingat bahwa ada hak-hak mereka di penghasilan kita, berapa pun jumlahnya, nilainya akan sangat berharga bagi saudara kita yang sedang membutuhkan pertolongan cepat,” imbuh Sekretaris DPD KNPI Tapteng itu. (HP).