Hendak Menyebrang Jalan, ASN Dinas Perhubungan Samosir Ditabrak Sepeda Motor

Korban berada di RS. Hadrianus Sinaga
Korban berada di RS. Hadrianus Sinaga
Bagikan :

Samosir – Kliktodaynews.com Kecelakaan terjadi di Huta Siriaon Desa Sitoluhuta, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir pada Rabu (29/7/2020).

Korban diketahui bernama Rihard Sitanggang (55) yang merupakan seorang ASN di Dinas Perhubungan Kabupaten Samosir.

Dari informasi yang dihimpun kecelakaan berawal saat pengendara sepedamotor bernama Gren Simmatupang (19 Tahun), penduduk Kelurahan Pintusona Kecamatan Pangururan plat BB 3115 CA yang  berboncengan dengan Hotna Simarmata, melintas datang dari arah Simanindo menuju Pangururan, namun setibanya di Desa Sitoluhuta tiba-tiba seorang pejalan yaitu Rihard Sitanggang (55) hendak menyebrang jalan dari kiri menuju ke kanan.

Di lokasi kejadian pengendara sepeda motor terkejut dan hilang kendali sehingga menabrak pejalan kaki menyebabkan korban terpental dan mengalami luka pada bagian kepala kemudian tidak sadarkan diri.

Masyarakat sekitar yang melihat kejadian itu langsung membawa korban ke Rumah Sakit Hadrianus Sinaga Pangururan untuk mendapatkan perawatan medis.

Kejadian ini dibenarkan oleh Kasat Lantas Polres Samosir AKP Syamsul Batubara ketika dikonfirmasi Kliktodaynews melalui pesan WhatsApp

“Kejadian itu benar dan sampai saat ini korban belum sadarkan diri di RS. Hadrianus Sinaga sampai saat ini, kemungkinan kepala korban kena aspal sehingga keluar darah dari bagian kepala juga telinga korban,” terang AKP. Syamsul Batubara.

Menurut informasi Korban merupakan salah satu Kepala Bidang di Dinas Perhubungan Samosir ini diduga mengalami luka parah.

Satlantas Polres Samosir sudah melakukan cek TKP di Desa Sitoluhuta. Dan saat ini pengendara sepeda motor Gren Simatupang dalam proses pemeriksaan dan barang bukti sudah diamankan di Mapolres Samosir.(EDW/KTN)

Bagikan :