Boleh Diadu Cita Rasa Makanan Halal Di Warung Makan Khas Batak “Kode Dame”

Warung Makan Khas Batak Halal "Kode Dame" Jl.Melanthon Siregar depan rumah potong lama
Warung Makan Khas Batak Halal "Kode Dame" Jl.Melanthon Siregar depan rumah potong lama
Bagikan :

Pematangsiantar-Kliktodaynews.com Rumah makan khas Batak selalu identik dengan menu non halal. Namun rumah makan ini menyajikan makanan berbeda. Dengan mengusung konsep menu halal ini menyajikan ragam kuliner khas Batak, Sumatra Utara, yang halal dan siap menggoyang lidah Anda.

Warung makan khas batak KODE DAME yang terletak di Jalan Melanton Siregar, Kota Pematangsiantar, persis didepan bekas Rumah Potong. Rumah makan yang baru menggelar opening,Senin 9/3/2020 ini menyajikan pilihan menu utama khas Batak, serta sejumlah racikan sambal yang jarang tersaji di rumah makan biasa.

Dirumah makan yang buka mulai pukul 11.00 pagi ini menyajikan menu makanan seperti ikan mas arsik, nila panggang dan tinombar, ayam kampung gota, ikan lele arsik dan tinombar, sup ayam, sayur daun ubi dan lalapannya.

Tak perlu ragu untuk mengunjunginya karena rasa tak pernah bohong dan harga juga terjangkau .

Penasaran? Datang saja ke Warung Makan Khas Batak “Kode Dame” rasakan sensasi rasa makanan dan sambal khas batak disini. (Wakeup/KTN)

Bagikan :