Nias Selatan-Kliktodaynews.com Untuk Mencegah penularan Virus Covid-19 Kepala dinas Perhubungan Nias Selatan Drs Faatulo Gulo mewajibkan seluruh staf dan pengunjung untuk terlebih dahulu mencuci tangan setiap sebelum dan sesudah melakukan aktivitas kerja.
Himbauan tersebut bukan hanya berlaku untuk staf tapi juga berlaku bagi tamu/ pengunjung di kantor tersebut dalam Keterangannya kepada awak media ini Kamis tanggal 02/04/2020.
Kita telah mempersiapkan untuk membeli tong serta sabun di depan kantor ini Untuk mempermudah bagi siapa saja yang membutuhkan nya.( Ucapnya).
Faatulo menambahkan ini adalah tahap awal untuk mencegah merebaknya virus Corona yang berbahaya tersebut. Kami juga mengharapkan partisipasi aktif semua pihak untuk membantu menjaga fasilitas ini karena demi umum bagi siapa saja yang membutuhkannya .
Ia menyebutkan fasilitas ini ditempatkan pada lokasi yang strategis di depan kantor karena banyak di lewati masyarakat umum yang hendak berurusan langsung di kantor ini maupun juga ke kantor lainnya. Menurutnya, menyediakan sarana cuci di tempat umum agar masyarakat dapat mencuci tangan sesering mungkin.
Dia mengatakan pihaknya akan melakukan evaluasi terkait fasilitas cuci tangan untuk jangka panjang. Saat inj, katanya, sarana cuci tangan tersebut difokuskan untuk pencegahan penyebaran virus Covid-19.
Setiap pagi dan sore akan ada petugas ataupun staf yang mengecek kondisi sabun masih terisi. Untuk jangka panjang akan dievaluasi,
Diperuntukkan buat staf , para tamu ataupun pengunjung yang hendak berurusan langsung di kantor ini. Dengan adanya fasilitas ini diharapkan kita bisa saling menjaga, memastikan kebersihan diri. Petugas atau staf akan mengecek tong harus airnya berisi dan bersih Serta sabun di fasilitas tersebut secara berkala.
Reporter : Taandro Manao