Satu Pasien Covid-19 Warga Humbahas Meninggal Dunia di RSUD Tarutung

Ilustrasi Gambar
Ilustrasi Gambar
Bagikan :

HUMBAHAS – Kliktodaynews.com Satu warga Desa Sibuntuon Parpea, Pasar Baru, Kecamatan Lintongnihuta, Humbahas meninggal dunia usai menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarutung.

Informasi yang dihimpun dari media sosial Pemkab Humbahas disebutkan satu orang meninggal dunia atas nama MRM pada hari Sabtu, (22/5/2021) di RSUD Tarutung. Dari hasil Swab PCR terkonfirmasi positif Covid-19.

Sebelumnya Pasien MRM masuk ke RSUD Tarutung hari Jumat (21/5/2021), sesuai dengan Protokol Penanganan Pasien di masa Pandemi Covid-19, maka RSUD Tarutung melakukan Swab dengan metode RT-PCR terhadap pasien MRM.

Pada hari Sabtu (22/5/2021), pasien MRM dinyatakan meninggal dunia. Hasil Swab PCR pada hari itu juga keluar (malam) disebut terkonfirmasi positif Covid-19.

Keesokan harinya, Minggu (23/5/2021) MRM dikebumikan sesuai protokol penanganan Covid-19. Keluarga dan warga sekitar diedukasi Satgas Penanganan Covid-19 Kecamatan Lintongnihuta bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Humbang Hasundutan, bahwa almarhum meninggal dunia terkonfirmasi positif Covid-19.

Dinas Kesehatan KabupatenHumbang Hasundutan dan Puskesmas Lintongnihuta telah melakukan treatment, tracing dan testing terhadap kontak erat almarhum.

Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan menghimbau seluruh lapisan masyarakat untuk selalu waspada, saling menjaga, saling mengingatkan dan menegakkan protokol kesehatan dalam setiap aktivitas sehari-hari demi keselamatan bersama. (TIM/KTN)

Sumber : Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Humbang Hasundutan Seksi Publikasi.

Bagikan :