Pematangsiantar-Kliktodaynews Petugas Sat Narkoba Polres Pematangsiantar pada hari Senin tanggal 01 April 2019, sekira pukul 23.00 Wib, berhasil menangkap seorang laki-laki yang bernama CHAIRUL SAN SIKUMBANG alias ILONG yang sering menjual Narkotika jenis shabu di Jl. Manunggal Kel. Martoba Kec. Siantar Utara Kota Pematangsiantar.
CHAIRUL SAN SIKUMBANG alias ILONG (34 thn), beralamat di jalan Nagur Kel. Martoba Kec. Siantar Martoba Kota Pematangsiantar.
Petugas Sat Narkoba Polres Pematangsiantar sedang melaksanakan piket di Sat narkoba di Polres Pematangsiantar, dan mendapat informasi bahwa di Jl. Manunggal Kel. Martoba Kec. Siantar Utara Kota PematangSiantar tepatnya di pinggir jalan ada seorang laki-laki yang sering menjual Narkotika jenis shabu.
Selanjutnya Petugas Sat Narkoba melakukan penyelidikan ditempat yang dimaksud dan melihat seorang laki-laki yang dicurigai tersebut sedang berada berada di pinggir jalan, lalu Petugas Sat Narkoba langsung menangkapnya.
Ketika petugas mempertanyakan dimana shabu miliknya yang lain, lalu CHAIRUL SAN SIKUMBANG alias ILONG mengambil dan memerlihatkan 1 (satu) bungkus kotak rokok Gudang Garam yang berisi 8 (delapan) paket Narkotika diduga jenis shabu dan setelah dipertanyakan CHAIRUL SAN SIKUMBANG alias ILONG mengakui bahwa Narkotika diduga jenis shabu tersebut adalah miliknya
Polisi berhasil mengamankan barang bukti uang sebesar Rp. 150.000,- (seratus lima puluh ribu rupiah) yang terdiri dari 3 lembar uang pecahan Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah, 1 (satu) unit Hp Merk Nokia, 1 (satu) bungkus kotak rokok Gudang Garam, 9 (sembilan) paket Narkotika diduga jenis shabu dengan Berat Bruto 1,75 Gr.
Tersangka dan seluruh barang bukti di bawa ke Kantor satuan narkoba Polres Pematangsiantar untuk dilakukan penyidikan.