Jum’at Curhat, Polsek Blambangan Umpu Sosialisasi Layanan 110 di Kampung Brata Yudha

Bagikan :

WAY KANAN– Polsek Blambangan Umpu Polres Way Kanan melalui kegiatan Jum’at Curhat melakukan bihluh sekaligus rapat kordinasi dengan Aparatur Kampung di Kampung Brata Yudha Kecamatan Umpu Semenguk Kabupaten Way Kanan. Sabtu (26/04/2025).

Kapolres Way Kanan AKBP Adanan Mangopang melalui Kapolsek Blambangan Umpu Kompol Catur Hendro Sujeto menyampaikan kehadiran petugas Kepolisian yang bersentuhan langsung dengan masyarakat guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Menurutnya, anggota harus berada di tengah-tengah masyarakat untuk mengetahui kegiatan warga dan situasi wilayah setiap harinya sehingga sekecil apapun yang terjadi di masyarakat segera kita akan ketahui,”jelasnya.

Lanjut Kapolsek, melalui interaksi langsung dengan masyarakat dianggap efektif dalam menjaga Kamtibmas di lingkungan pemukiman warga.

Pihaknya memberikan pesan-pesan kamtibmas diantaranya agar seluruh elemen masyarakat dapat membantu dan bersinergi dengan Kepolisian dalam upaya menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

Selain itu, bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan Kepolisian dapat menggunakan layanan Contact Center 110. Petugas Kepolisian akan segera menindaklanjuti laporan, baik dalam bentuk aktivitas mencurigakan maupun tindakan yang berpotensi mengganggu ketertiban umum.

Semoga dengan adanya kegiatan Jum’at curhat ini bisa membawa banyak manfaat dan kami percaya masyarakat dapat berperan dalam menjaga Kamtibmas agar tetap kondusif,” tutupnya. (Sui

Bagikan :