89 KPM Warga Kampung Tanjung Bulan Menerima BLT Dana Desa Tahap ke-2

Bagikan :

Pemerintah Kampung Tanjung Bulan Kecamatan Kasui kabupaten Waykanan merealiasasikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahap ke-2, Rabu, (27/07/2022) pukul 09.00 wib.

Sebanyak 89 keluarga penerima manfaat (KPM) dipilih secara Muskamsus. BLT yang diterima mulai bulan April,Mei , Juli tahun 2022.

Jumlah total yang diterima KPM Sebesar Rp.900.000;/KPM .

Kepala Kampung Tanjung Bulan Hamka dalam sambutanya menyampaikan permohonan Maaf atas telatnya pembagian BLT Dana Desa.

“Mohon maaf atas keterlambatannya dalam penyaluran BLT Dana Desa karena semua harus sesuai proses dan peraturan,” terang Hamka.

Disela kegiatan pembagian BLT, Kepala kampung Hamka mengingatkan warganya bagi yang belum di vaksin agar segera di Vaksin Dosis, 1,2 atau Booster.

“Syarat utama untuk penerima BLT adalah harus divaksin,” pungkasnya.

Di dalam kegiatan Pembagian BLT DD tersebut Kampung Tanjung Bulan Mewakili Camat Kasui Ansori, S. Pd. Kasi PMK Kecamatan Kasui Ramlan Azhari, SE. Kepala Kampung Tanjung Bulan Hamka Beserta Perangkat Kampung, Bhabinkamtibmas Bripka. Robby H., Ketua BPK, PD, dan KPM BLT DD Kampung. (SUIN/KTN)

Bagikan :