Pematang Siantar – kliktodaynews.com || Sebanyak 39 mahasiswa Progam Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (Prodi PPKN) berangkat untuk malam keakraban (Makrab), di Wisma Pembangkitan Methodist, Parapat, Kamis (20/10/2022).
Mereka adalah mahasiswa semester 1, 3 dan 5.
Malam keakraban merupakan kegiatan rutin organisasi.
Tujuannya untuk lebih mempererat hubungan emosional antar mahasiswa.
Sehingga kedepannya hubungan chemistry di organisasi bisa terjalin baik.
Sebelum melakukan pemberangkatan para mahasiswa prodi PPKN diberikan beberapa arahan oleh Ketua Prodi PPKN Sariaman Gultom S.Pd.,M.H Selanjutnya Wakil Dekan 3 FKIP Drs. Berlin Turnip, dan Dekan FKIP Dr. Anita Purba.
Sariaman Gultom, Kepala Prodi PPKN memberikan apresiasi kepada para mahasiswa prodi PKN karena dapat membangun hubungan dan juga kolaborasi yang merupakan nilai-nilai penting yang ada di prodi PPKN.
” Agar sekiranya kita tetap berkolaborasi kedepannya karena itu lah nilai yang penting didalam prodi PPKN, sehingga nantinya kita terhindar dari klasifikasi dan dapat menyelesaikan segala jenis masalah maupun kesalah pahaman bersama-sama,” ucap Sariaman.
Setelah penyampaian sepatah 2 kata oleh Kepala Prodi PPKN, dilanjutkan dengan sepatah 2 kata dari Wakil Dekan 3 bagian Kemahasiswaan Drs. Berlin Turnip, beliau juga sangat mengapresiasi karena baru ini ia menerima proposal kegiatan dari mahasiswa dan juga kegiatan ini adalah kegiatan yang ditunggu-tunggu karena akan memunculkan karakter-karakter pemimpin.
“Untuk kegiatan ini kalian harus menunjukkan sikap moral Pancasila terutama pada saat pengabdian masyarakat, beradaptasilah dan hindari menggunakan bahasa-bahasa yang ada di kampus tapi gunakanlah bahasa masyarakat,” Ucap Wakil Dekan III Drs.Berlin Turnip.
Tak lupa juga sebagai penutup, Dekan FKIP Dr. Anita Purba memberikan selamat kepada prodi PPKN.
“Karena sudah semakin bangkit serta akrablah kalian karena adek-adek kalian yang baru semester 1 baru tamat SMA sehingga belum tahu hal yang ada di kampus sehingga tetap kompak seterusnya dan maksimalkan segala jenis kegiatan yang udah disusun,” katanya.
Dia berharap setelah kegiatan mahasiswa bisa akrab.
“Jangan pas pulang tidak akrab, serta kepada abang dan kakak senior rangkullah adik-adik kalian apalagi mereka baru selesai SMA dan belum tahu hal-hal yang ada di kampus.” Tutur Dr.Anita Purba, selaku Dekan FKIP USI.
Sebanyak 39 mahasiswa itu diantaranya 16 mahasiswa dari semester 5, 6 mahasiswa dari semester 3 dan 17 mahasiswa dari semester 1.
Kegiatan ini mengusung tema “Pendidikan Karakter Sebagai Upaya Membangun Rasa Kebersamaaan dan Kekeluargaan”. (Ari/KTN)