Toba-Kliktodaynews.com Guna membantu kesulitan warga sekaligus silaturahmi di wilayah binaan, Bhabimkamtibmas Lumban Julu Briptu Rimson Manurung dan Babinsa Koramil 12 Lumban Julu Serda Walter Sijabat, Serda Kodinsyah berinisiatif menyisihkan gaji mereka untuk membeli Sembako, Senin (11/05/2020).
Sembako tersebut diberikan kepada masyarakat Lontong Julu, Kecamatan Lumban Julu Kabupaten Tobasa.
Sembako yang dibagikan ini terdiri dari beras 10 kg ,30 butir telur dan minyak goreng 1 kg untuk masing-masing keluarga.
Kegiatan dilakukan secara door to door dengan maksud agar sembako tersebut dapat di terima langsung oleh para warga.
Meskipun terlihat sederhana kami berharap pembagian sembako ini dapat bermanfaat dan mampu membantu meringankan beban para warga,” ujar Bhabin Kamtibmas Lumban Julu Briptu Rimson Manurung dan Babinsa Koramil 12 Lumban Julu Serda Walter Sijabat dan Serda Kodinsyah.
Pemberian sembako tersebut di bagi untuk 10 (sepuluh) Kepala Keluarga yakni Tiurma br Sirait (67), Nursita br Manurung (29), Gunung Sirait (34), Endang Simanjuntak (34), Ipo be Manurung (40), Hendri Sirait (47), Windy Sinaga (26), Heppy Sirait (34), Haposanan Manurung (45) dan Minnuli Sirait (45). Semuanya merupakan bekerja sebagai petani dan belum mendapatkan bantuan dari manapun.
Sementara itu, Ibu Tiurma br Sirait (67) tahun Janda tua ,pekerjaan petani merupakan salah seorang yang menerima pembagian sembako tersebut.
“Terimakasih kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang telah memberikan sembako kepada saya, Pembagian sembako ini sangat bermanfaat bagi saya dan keluarga”ujar Tiurma.
Tiurma br. Sirait menambahkan berterima kasih kepada TNI dan Polri, telah memperhatikan kami dimasa sulit ini, “tidak ada yang peduli kepada kami kecuali tentara dan polisi ini”ungkap Tiurma.
“Terimakasih, saya tidak bisa membalas kebaikan yang telah diberikan oleh bapak Babinsa dan Bhabinkamtibmas. Semoga Tuhan yang akan membalas semua kebaikan ini,” kata ibu Tiurma br. Sirait.( DNM/KTN )