Potret Puncak Arus Balik Lintas Toba Hari Ini

Simpang Silimbat Ramai Lancar
Simpang Silimbat Ramai Lancar
Bagikan :
Perbatasan Taput dan Kabupaten Toba di Sipintu-pintu padat merayap

Toba – Kliktodaynews.com Puncak arus balik hari ketiga libur natal dan tahun baru 2021 diprediksi terjadi pada hari ini, Minggu (03/01/2021). Puncak arus balik ketiga ini terjadi setelah rangkaian libur natal yang mulai berlangsung sejak Rabu (23/12/2020).

Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya S.ik,MH melalui Kapolsek Balige AKP Agus Salim Siagian kepada kliktodaynews.com di sela-sela kegiatannya mengatakan untuk lonjakan arus lalu lintas diperkirakan terjadi pada hari Minggu sore sampai malam, baik dari Balige menuju ke Medan maupun arah sebaliknya meskipun diperkirakan tidak sepadat pada libur Natal. Untuk itu, pihaknya menerjunkan sejumlah personel di titik-titik yang telah ditentukan dalam rangka mengatur arus lalu lintas, agar tidak terjadi hambatan.

Kita sudah siagakan personel dan pos pengamanan, semuanya sudah kita siapkan untuk mengantisipasi lonjakan arus,” katanya

Lebih lanjut kata Kapolsek Balige AKP Agus Salim Siagian, Ini menunjukkan masyarakat Kabupaten Toba maupun masyarakat luar Kabupaten Toba berangsur- angsur kembali dari liburan panjang, mengingat besok Senin sudah masuk kerja lagi.

Demikian juga kendaraan pribadi maupun sepeda motor yang menuju ke arah Medan atau balik ke arah Balige, cukup padat pada hari Minggu pagi 3 Januari 2021, sekira pukul 13.00 Wib, jelas AKP Agus Salim

Dalam hal ini, Kapolsek Balige AKP Agus Salim Siagian menghimbau kepada masyarakat agar berupaya mengantisipasi gangguan selama perjalanan seperti kecelakaan lalulintas, kemacetan dan pelanggaran lalulintas

Penyebab Laka Lantas yg terbanyak di Kabupaten Toba adalah kecepatan tinggi, faktor kendaraan, jalanan rusak, cuaca hujan dan mengantuk karena kelelahan mengemudi, sebut Kapolsek Balige.



Apabila mengantuk pengemudi kendaraan bermotor wajib istirahat supaya tidak terjadi kecelakaan lalulintas. Cek dulu kendaraan sebelum perjalanan jauh, terutama rem dan ban, pungkasnya

Dalam mengatasi gangguan kamseltibcarlantas saat arus balik, Polres Toba dan jajaran terus meningkatkan patroli, penjagaan dan pengaturan lalulintas dengan melibatkan Sabhara, Satlantas, TNI, Dishub, Dinas Kesehatan dan Sat Pol PP, tutup Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya S.ik,MH melalui Kapolsek Balige AKP Agus Salim Siagian

Pantauan Kliktodaynews.com di lapangan untuk wilayah porsea terjadi kepadatan pada siang hari tetapi petugas di lapangan dengan sigap dapat mengurai kemacetan dan kepadatan tersebut. Sedangkan untuk wilayah Balige dan Simpang Silimbat sampai pukul 18.30 Wib ramai lancar dan tidak terjadi penumpukan kendaraan.( DNM/KTN )

Simpang Sibulele pukul 13.00 Wib Padat merayap
Bagikan :