Polres Toba Laksanakan Gotong Royong di Sepanjang Jalan Dolok Tolong – Toba

Personil Polsek Balige dan Polres Toba gelar Gotong Royong (GoRo) di sepanjang jalan Desa Dolok Tolong, Kecamatan Tampahan, Kabupaten Toba, Sumatera Utara, Jumat (22/01/2021) sekira pukul 10.00 Wib
Personil Polsek Balige dan Polres Toba gelar Gotong Royong (GoRo) di sepanjang jalan Desa Dolok Tolong, Kecamatan Tampahan, Kabupaten Toba, Sumatera Utara, Jumat (22/01/2021) sekira pukul 10.00 Wib
Bagikan :

Toba – Kliktodaynews.com Personil Polsek Balige dan Polres Toba gelar Gotong Royong (GoRo) di sepanjang jalan Desa Dolok Tolong, Kecamatan Tampahan, Kabupaten Toba, Sumatera Utara, Jumat (22/01/2021) sekira pukul 10.00 Wib

Kegiatan Gotong Royong Bhakti Sosial membawa tema “Menciptakan Situasi Wilayah Yang Aman, Damai dan Sejahtera Guna Mensukseskan Program Pemerintah Dan Harkamtibmas”.

Dikatakan Wakapolres Toba KOMPOL Janner Panjaitan SH,MH di temui Kliktodaynews.com di sela-sela kegiatannya mengaku, kegiatan GoRo tersebut sebagai bentuk kepedulian Polri dan masyarakat di Desa Dolok Tolong

Wakapolres juga mengatakan, disisi lain juga untuk memberikan motivasi serta dorongan semangat GoRo ke masyarakat.

Melalui GoRo bersama, diharapkan dapat menjalin hubungan tali asih dan komunikasi sosial dengan masyarakat, sehingga sasaran tugas pokok Polri bisa tercapai sesuai yang diharapkan,” imbuhnya

Aparat teritorial Babinsa dan Babinkamtibmas, sebagai ujung tombak dari Polri yang akan selalu siap membantu mengatasi kesulitan di masyarakat, kemudian kita akan selalu berada di tengah-tengah masyarakat,” sebut Wakapolres Toba di sela-sela ikut GoRo

Kegiatan ini kami laksanakan salah satu wujud kepedulian Polri terhadap lingkungan. Yang mana lingkungan ini perlu kita tata karena masyarakat sering kemari untuk berkunjung tapi selama ini tidak dapat di jalani di karenakan banyak tumbuh-tumbuhan yang menutupi jalan. Kami dari Polres Toba melaksanakan kerja bakti yang di pimpin langsung oleh Wakapolres Toba KOMPOL Janner Panjaitan SH,MH

Ada 10 personil Perwira dan 50 Personil Polres Toba. Dengan tujuan daerah ini bisa bersih dan masyarakat bisa menggunakan tempat ini menjadi wisata, tutup Wakapolres Toba KOMPOL Janner Panjaitan SH,MH.

Kegiatan ini di hadiri Wakapolres Toba KOMPOL Janner Panjaitan SH,MH, Kabag Ops AKP Jhoni Andries Siregar SH, Kasubag Humas Polres AIPTU Khairudin Sukri Yanto, Kasiwas Kawas Opres AIPDA Mahendra Keliat, KBO Sat Narkoba Polres Toba IPTU Libertius Siahaan, KBO Sat Intelkam KA Anev Opsres IPDA Rollys Marpaung, Kasubbag Sarpras Kaminlog Opsres AKP Sintong Simanjuntak, Kasubbag DAL Ops Karenmin Opsres IPTU Bungaran Samosir, Kapolsek Balige AKP Agus Salim Siagian, Kasat Intelkam Drs Anthoni Rajagukguk, Kanit Intel Polsek Balige AIPTU T Simangunsong, Kasat Narkoba AKP Firman Peranginangin, Kanit Tipidkor Sat Kasatgas IPDA Sujiwo Satrio P, personil Polsek Balige dan Polres Toba serta Insan Pers.( DNM/KTN )

Bagikan :