Kapolres Toba Pimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Perwira dan Bintara Polri

Bagikan :

Toba – Kliktodaynews.com Kepolisian Resor Toba menggelar Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Perwira dan Bintara, TMT 1 Januari 2021 bertempat di Lapangan Apel Polres Toba, Senin (04/01/2021) sekira pukul 07.30 Wib

Bertindak selaku pimpinan upacara Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya, SIK, MH yang diikuti oleh Wakapolres Polres Toba KOMPOL Janner Panjaitan, SH., MH, Para pamen dan pama Polres Toba, Personil Polres Toba serta Kapolsek Jajaran Polres Toba

Kapolres Toba dalam sambutannya menyampaikan bahwa kenaikan pangkat tidak semata-mata merupakan hak seorang anggota Polri yang secara otomatis diberikan begitu saja. Namun melalui suatu proses penilaian panjang dan salah satu wujud kepercayaan dan kehormatan yang diberikan oleh Pimpinan karena prestasi, dedikasi, dan tanggung jawab di dalam menjalankan tugas.

3 Perwira dan 29 Bintara di lingkungan Polres Toba, jajaran Polda Sumut, mendapat kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi TMT 1 Januari 2021 dari IPDA ke IPTU tiga personil, AIPDA ke AIPTU empat personil, BRIGADIR ke BRIPKA Tujuh Personil, BRIPTU ke BRIGADIR Satu Personil dan BRIPDA ke BRIPTU Tujuh Belas Personil.

Kepada Perwira dan Bintara yang mendapatkan kenaikan setingkat lebih tinggi, saya atas nama Kepala Kesatuan dan pribadi menyampaikan selamat berbahagia, sampaikan salam saya kepada keluarga dengan harapan bahwa nikmat yang diberikan Tuhan saat ini dapat dijadikan pemicu untuk melaksankan tugas lebih baik,” ucap Kapolres Toba

Kapolres dalam amanatnya menyampaikan, khusus bagi para Perwira dan Bintara Polres Toba yang baru saja mendapat kenaikkan pangkat, perlu rekan-rekan ketahui bahwa kenaikkan pangkat bukan ajang gagah-gagahan dan bukan suatu hal yang datang begitu saja atau merupakan suatu hak, tetapi sebelumnya melalui proses prestasi dan pertimbangan yang matang sebelum pimpinan Polri memutuskan berhak atau tidaknya dinaikkan pangkat setingkat lebih tinggi.

“Oleh sebab itu pada kesempatan ini perlu saya tekankan bahwa kenaikan pangkat hendaknya diikuti dengan peningkatan kemampuan dan ketrampilan, dengan kata lain predikat pangkat yang kita pakai haruslah sesuai dengan kemampuan profesionalisme kinerja dan tanggung jawab masing-masing personel,” kata Kapolres Toba

Sebagi pimpinan di Polres Toba, Akala berharap seiring perubahan pangkat berarti pula terjadi perubahan pola sikap, pola pikir dan pola tindak dalam pelaksanaan tugas dan senantiasa kita harus berusaha untuk mengembangkan diri sehingga dapat mengikuti perkembangan zaman saat ini, terutama ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang kepolisian.

Mengakhiri sambutannya Kapolres Toba tidak lupa menyampaikan selamat Hari Natal kepada anggota Polres Toba yang beragama Nasrani dan Tahun Baru 2021 kepada kita semua. “Semoga Tahun 2021 kita bisa menghiasinya lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya,” tutup Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya S.ik,MH.(DNM/KTN)

Bagikan :