HUT Bhayangkara Ke 74, Polres Tobasa Gratiskan Pembuatan SIM, Ini Syaratnya

Bagikan :

Toba-Kliktodaynews.com Kabar gembira bagi warga Kabupaten Toba yang memiliki tanggal lahir 1 Juli. Pasalnya, di hari spesial peringatan HUT Bhayangkara ke-74 itu, warga dapat menikmati layanan SIM spesial

Polres Tobasa akan menggratiskan pembuatan surat izin mengemudi (SIM) dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-74 pada 1 Juli mendatang,dengan Kuota SIM A 5 Orang dan SIM C 5 Orang.

Kapolres Tobasa AKBP Akala Fikta Jaya S.I.K, melalui Kasat Lantas AKP Viktor P Siagian kepada kliktodaynews lewat sambungan telpon menjelaskan, pembuatan SIM spesial 1 Juli merupakan program Kepolisian Republik Indonesia yang berlaku secara nasional.

Dalam program tersebut, biaya pembuatan SIM dibantu Bank Rakyat Indonesia. Sedangkan untuk biaya uji kesehatan tetap berlaku normal.

“Pembuatan SIM akan dibiayai pihak ke tiga, yakni BRI sebagai sponsor dalam kegiatan HUT Bhayangkara. Dan kebijakan ini hanya berlaku bagi WNI yang lahir pada 1 Juli dan sudah memenuhi syarat untuk kepemilikan SIM,” ujar Kasat Lantas, Rabu (24/06/2020).

Berikut Syarat dan Ketentuannya : 1. Lahir Tanggal 1 Juli 2. Memiliki KTP Kabupaten Toba 3. Telah berusia 17 Tahun 4. Surat Keterangan Sehat 5. Lulus Ujian Teori, Simulator dan Praktek 6. Mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19

Layanan khusus berupa layanan pembuatan atau penerbitan SIM secara cuma-cuma tanpa dipungut biaya alias gratis. Layanan khsusus ini juga diperuntukkan bagi yang ingin membuat baru SIM A dan C,” kata Kasat Lantas Polres Tobasa, AKP Viktor P Siagian seizin Kapolres AKBP Akala Fikta Jaya S.I.K

Kasatlantas menambahkan waktu pendaftaran untuk layanan SIM Gratis telah dibuka pada tanggal 24 Juni hingga 30 Juni 2020 mendatang.

Lewat program SIM spesial 1 Juli, lanjutnya, sebagai bentuk apresiasi sekaligus kado istimewa bagi warga kelahiran 1 Juli bertepatan hari jadi Bhayangkara ke-74 tahun ini.

“Kita harapkan semakin memacu ketertiban dalam berlalu lintas,” pungkasnya ( HS/KTN )

Bagikan :