DPP KMDT: Wujudkan Kawasan Danau Toba Sebagai Tempat Wisata Sadar Hukum

Ketua umum DPP KMDT St.Edison Manurung SH MM, Kajari Kabupaten Toba Robinson Sitorus SH, Dewan Penasehat KMDT Irjen Pol (P) Daniel Pasaribu, Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya S.ik MH
Ketua umum DPP KMDT St.Edison Manurung SH MM, Kajari Kabupaten Toba Robinson Sitorus SH, Dewan Penasehat KMDT Irjen Pol (P) Daniel Pasaribu, Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya S.ik MH
Bagikan :

Dialog interaktif Menjadi Kawasan Danau Toba sebagai Tempat Wisata Sadar Hukum dan Peresmian Kantor Hukum DPP KMDT Penandatangan Memorandum Of Understanding (MOU)

Toba – Kliktodaynews.com Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI menyorot tingginya potensi wisata Danau Toba yang belum tergarap maksimal. Salah satunya dari sisi kesadaran masyarakat membangun iklim wisata.

Membangun sadar wisata secara komprehensif (menyeluruh) menjadi keharusan untuk memajukan wisata Danau Toba,” ungkap Dewan Pakar DPP KMDT Prof Dr Robert Sibarani M.S, dalam acara menjadi kawasan Danau Toba sebagai tempat wisata sadar hukum dan Peresmian Kantor Hukum DPP KMDT penandatangan memorandum of understanding (MOU), di Pantai Pasifik, Porsea, Kabupaten Toba, Sumatera Utara, Kamis (15/10/2020) sekira pukul 13.00 Wib

“Kerja sama membangun sadar wisata tidaklah gampang. Dalam kerangka membangunnya secara komprehensif, dibutuhkan peran tiga elemen penting, yakni, pemerintah, tokoh adat dan gereja,” tandasnya.

Dalam kegiatan ini di bagi dua acara yakni Peresmian Kantor hukum DPP KMDT penandatangan memorandum of understanding (MOU) di Desa Sariburaja, Kabupaten Toba dan Dialog Interaktif di Pantai Pasifik, Porsea, Kabupaten Toba.

Beberapa tokoh penting dalam bidang pariwisata dan keamanan Kabupaten Toba duduk bersama dalam sebuah acara dialog interaktif membahas tentang situasi objek wisata Danau Toba khususny di Kabupaten Toba dan rencana pengembangan objek wisata di masa mendatang.

Dipandu langsung oleh Moderator dalam dialog interaktif Danau Toba menjadi tempat wisata sadar hukum Dewan Pakar DPP KMDT Prof Dr Robert Sibarani M.S, Kajari Kabupaten Toba Robinson Sitorus SH, Dewan Pakar SDM KMDT Sihol Situngkir, Dewan Penasehat KMDT Irjen Pol (P) Daniel Pasaribu, Ketua umum DPP KMDT St.Edison Manurung SH MM

Dialog tersebut membahas mengenai perkembangan pariwisata Danau Toba serta langkah-langkah yang akan dilakukan untuk pariwisata Danau Toba yang lebih baik serta lingkungan sekitarnya. Robert Sibarani mengatakan bahwa saat ini beberapa wisata yang akan dikembangkan diantaranya wisata budaya, wisata alam, dan wisata religi. Harapan kedepannya ekonomi kreatif di khususnya di kabupaten Toba dapat dikembangkan.

Lebih lanjut, Robert Sibarani juga berharap pariwisata di Kabupaten Toba dapat terus dikembangkan dengan dukungan infrastruktur dan kuliner yang semakin beragam. Selain itu, masyarakat juga diharapkan ikut andil dalam mendukung perkembangan pariwisata dengan salam sapa sebagai bentuk keramahan warga Danau Toba, pemerintah pun juga harus lebih gencar dalam mempromosikan pariwisatanya.

Warga memiliki peran penting menjadi tuan rumah yang baik dan mendorong terciptanya destinasi yang kondusif bagi tumbuh kembang kepariwisataan di daerah.

Masyarakat belum seluruhnya bisa ikut membangun iklim wisata. “Potensi wisata di Kabupaten Toba ini sangat besar, apalagi termasuk wilayah penyokong seperti Kaldera Geopark yang sudah di akui oleh UNESCO yang jadi satu dari sepuluh destinasi prioritas nasional,” tambahnya.

Robert Sibarani menegaskan, ada tiga hal yang perlu dilakukan oleh tiga pemerintah kabupaten (pemkab) Toba. Yakni “Something to Do, Something to See, dan Something to Buy”. Uraiannya, wisatawan harus punya jujukan yang akan dilakukan seperti di Kota Malang.

Misalnya pusat-pusat kerajinan, pusat seni budaya, tantangan (adventure), dan lain-lain. Sesuatu yang dilihat atau dinikmati, baik itu event, pameran, pertunjukan seni, festival dan lainnya. Sementara sesuatu yang dibeli, contohnya pusat oleh-oleh, kerajinan tangan, dan kuliner.

Oleh karena itu, lanjut Robert Sibarani mengharapkan para pemangku kepentingan dapat menciptakan kawasan Danau Toba sebagai kawasan yang aman dari Covid-19 supaya wisatawan berdatangan meski tetap memerlukan kesiapsiagaan protokol kesehatan dilakukan.

Dialog interaktif Menjadi Kawasan Danau Toba sebagai Tempat Wisata Sadar Hukum dan Peresmian Kantor Hukum DPP KMDT Penandatangan Memorandum Of Understanding (MOU)
Dalam kegiatan tersebut berbagai macam hal yang berkaitan kasus-kasus pelanggaran hukum disampaikan oleh Kajari Kabupaten Toba Robinson Sitorus khususnya terhadap kenyamanan wisatawan yang berkunjung di Kabupaten Toba.

Robinson Sitorus menyebutkan sejauh ini dari catatan Kejari kabupaten Toba perkara yang menonjol di Kabupaten Toba yaitu terkait asusila namun tingkat kasus nya masih tinggi di bandingkan kasus Narkotika

Meskipun demikian kita tetap waspada, dengan majunya pariwisata, maka kunjungan wisatawan semakin tinggi, maka kemungkinan terjadinya tindak kejahatan juga semakin tinggi, untuk itu sekarang kita memulai melakukan pembinaan-pembinaan, “pungkasnya

Sementara itu, Irjen Pol (P) Daniel Pasaribu menjelaskan dibutuhkan program-program dan kerja sama antara instansi pemerintahan, termasuk bantuan dukungan dari Polri.

Bantuan Polri yang dimaksud terutama pada aspek keamanan, sebagai salah satu aspek utama sektor pariwisata. Saat ini, menurut Irjen Pol (P) Daniel Pasaribu, dari aspek keamanan, dunia pariwisata Indonesia masih dalam kondisi kuning di radar pariwisata dunia.

“Diharapkan Polri bisa menjadikan Indonesia hijau di radar, dengan demikian pendapatan negara dan masyarakat akan meningkat, mengingat pendapatan negara terbesar kedua adalah dari pariwisata walaupun dengan situasi kuning,” ungkap Irjen Pol (P) Daniel Pasaribu.

Menanggapi hal itu, Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya S.ik MH menegaskan Polri selalu siap mendukung kebijakan pemerintah.

Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya S.ik MH, mengatakan bahwa kehadirannya dalam kegiatan ini sebagai wujud sinergitas dalam mendukung kemajuan pariwisata di Kabupaten Toba

“Harus ada kerjasama dari semua pihak terkait, Baik Pemerintah daerah, BUMN/BUMD, masyarakat serta pihak Kepolisian, agar wisata di Kabupaten Toba semakin maju.” ujarnya.

Polres Toba berkomitmen mendukung pemerintah daerah dalam mewujudkan pariwisata unggulan, salah satunya meningkatkan keamanan di Objek Wisata yang ada di wilayah hukum Polres Toba

Kapolres AKBP Akala Fikta Jaya S.ik MH mengatakan sudah mengetahui saat ini pemerintah daerah sedang mengembangkan pariwisata. “Di sini sedang berkembang (pariwisata). Saya berpikir kehadiran polisi sebagai penanggung jawab keamanan dan ketertiban harus bisa mendukung pemerintah menjual destinasi wisata,” katanya.

Ia mengatakan wisatawan akan merasa nyaman saat berkunjung ke destinasi wisata, salah satu kuncinya adalah kehadiran polisi di sekitar lokasi. “Rata-rata wisatawan lokal dan luar daerah, yang dilihat adalah keamanan,” katanya.

Untuk itu, lanjut Akala Fikta, pihaknya meminta dukungan pemangku kepentingan yakni Forkompimda untuk bersinergi, saling mendukung dalam memajukan wisata di Kabupaten Toba. “Pemerintah memajukan pariwisata, kami siap mendukung keamanan. Mari kita sama-sama majukan Kabupaten Toba,” ucapnya.

“Pariwisata sangat strategis dalam meningkatkan pemasukan negara. Polri mendukung Kementerian Parekraf dan KMDT dengan siap mengamankan tempat-tempat pariwisata” tegas AKBP Akala Fikta Jaya S.ik MH

Dalam kegiatan tersebut juga hadir Ketua umum DPP KMDT St.Edison Manurung SH MM, Kajari Kabupaten Toba Robinson Sitorus SH, Dewan Penasehat KMDT Irjen Pol (P) Daniel Pasaribu, Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya S.ik MH, Dewan Pakar DPP KMDT Dr Jupiter Pane M.sc, Dewan Pakar DPP KMDT Prof Dr Robert Sibarani M.S, Wakil Ketua KMDT Simalungun, Pjs Bupati Toba Harianto Butar-butar, Sekda Kabupaten Toba Audi Murphy, Kadis Kominfo Lalo Hartono, Kasat Binmas Polres Toba AKP S Sinaga, Kasat Lantas Polres Toba AKP Viktor Siagian, Kapolsek Balige AKP Agus Salim Siagian, Kasi Intel Kejaksaan Negeri Kabupaten Toba Gilbeth A.N.P Sitindaon SH, Masyarakat setempat dan Insan Pers.( DNM/KTN )

Bagikan :