Toba – Kliktodaynews.com Danramil 17/Balige menghadiri acara Peserta Sosialisasi Wawasan Kebangsaan bersama Komponen masyarakat di Aula Kantor Camat Lumban Julu, Rabu (02/12/2020) sekira pukul 10.30 Wib
Dalam masa pandemi covid 19 saat ini banyak merubah drastis kehidupan ekonomi masyarakat yg mulai kehabisan stok dlm mencukupi kehidupan hari-harinya.” Tutur Kapten Arh Poltak Pardede dalam awal sambutanya.
Danramil 17/Balige Kapten Arh Poltak Pardede saat di temui kliktodaynews.com mengatakan “Kerja sama yang selama ini terjalin baik supaya semakin di tingkatkan lagi. Danramil 15/Balige kali ini pada kesempatannya memberikan Wawasan Kebangsaan dengan tujuan untuk memberikan wawasan bagaimana mempertahankan kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara, melestarikan budaya serta menjalankan nilai-nilai yang terkandung di dalam Pancasila dan UUD 1945.”Kalau bukan kita yang menjaga dan mempertahankan negara ini,siapa lagi ?” ujar Kapten Arh Poltak Pardede
Ia juga menambahkan, kita sebagai bangsa besar adalah bangsa yang menghargai dan menghormati para pahlawan. Dan harus bisa mengisi kemerdekaan ini dengan berbagai peran dan kegiatan, salah satunya adalah dengan peduli pada situasi yang terjadi, dimulai dari lingkungan kita masing-masing,” imbuhnya.
Danramil 17/Balige menyampaikan tujuan kegiatan sosialisasi Wawasan Kebangsaan ini memberikan arahan sosialisasi penyuluhan tentang Bela Negara dan Cinta Tanah Air dan mengajak kepada masyarakat agar bersama-sama meningkatkan rasa Nasional guna menunjang tercapainya ketahanan Nasional dan mengajak Masyarakat untuk bersama sama menjaga persatuan dan kesatuan dalam berbangsa dan bernegara.
Camat Lumban Julu Mangara Butar-butar juga menyampaikan sangat berterimakasih kepada TNI/POLRI yang telah memberikan Sosialisasi penyuluhan Wawasan Kebangsaan yang patut kita dukung dan diharapkan Masyarakat khususnya Kecamatan Lumban Julu, Kabupaten Toba dapat menerima dan melaksanakannya serta dapat menjadi pedoman didalam kehidupan kita berbangsa dan bernegara.
Keras pengaruh dari luar membuat kita terlena akan kecintaan kita kepada bangsa dan negara kita,” ujarnya
Diakhir kegiatan penyuluhan tentang Wawasan kebangsaan dan Bela negara tersebut Danramil 17/Balige meminta setiap elemen masyarakat dan anak bangsa bersatu membangun negeri seperti yang sedang kita laksanakan saat ini.
Lebih lanjut, Danramil 17/Balige mengajak masyarakat bisa ambil peran dengan membantu bergotong royong dan memelihara keimanan dalam mewujudkan Jiwa Pancasila dalam diri perorangan.
Kegiatan sosialisasi Penyuluhan bidang Wawasan Kebangsaan akan tetap kita laksanakan agar masyarakat dapat lebih memahami dan mengerti bagaimana menanamkan rasa persatuan dan kesatuan Bela Negara dan rasa Cinta kepada Tanah Air didalam kehidupan berbangsa dan bernegara’ tutup Danramil 17/Balige
Kegiatan ini di hadiri oleh Kakesbang Pol Kabupaten Toba M Siagian, Danramil 17/Balige Kapten P. Pardede, Kasat Binmas AKP Saudarman Sinaga, Danramil Lumban Julu Lettu Sati Hasaini, Camat Lumban Julu, Perwakilan dari Kecamatan Uluan, Pintu Pohan, Kecamatan Parmaksian, Kecamatan Porsea, Kecamatan Ajibata, Kecamatan Lumban Julu, Kecamatan Siantar Narumonda, Kecamatan B. Lunasi, Kecamatan Lumbam Julu, Tokoh masyarakat dan Insan Pers.( DNM/KTN )