Bupati Toba Sampaikan Pedoman Pelaksanaan Pembangunan Daerah Untuk para OPD

Bagikan :

“Rencana aksi ini membutuhkan kolaborasi antara pemerintah, swasta dan masyarakat. Dan kebijakan ini menjadi tanggung jawab bersama demi kemajuan Kabupaten Toba,” kata Bupati dalam sambutannya.

Dalam rangka menyusun Rencana Strategis
(Renstra) perangkat daerah, Bupati juga menyampaikan beberapa pedoman
pelaksanaan pembangunan daerah kepada para OPD diantaranya; Penyusunan Renstra berbasis data dan kebutuhan masyarakat. Memastikan setiap program dan kegiatan dalam Renstra berdasarkan data yang valid dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat, menggunakan metode perencanaan berbasis bukti (evidence-based planning) dengan melibatkan hasil kajian dan masukan dari berbagai pihak serta memrioritaskan isu strategis daerah seperti pembangunan infrastruktur, peningkatan SDM, kesejahteraan masyarakat, dan tata kelola pemerintahan yang baik. Menyinkronisasi dengan dokumen perencanaan pembangunan, Renstra harus selaras dengan RPJMD, RKP (Rencana Kerja Pemerintah), kebijakan pemerintah pusat dan provinsi, sustainable development goals (SDGS) dan program prioritas nasional serta menghindari penyusunan program yang tidak memiliki keterkaitan dengan arah pembangunan daerah dan nasional. Fokus pada efektivitas dan efisiensi anggaran, dimana setiap program harus memiliki indikator kinerja yang jelas, terukur, dan dapat dipertanggungjawabkan, optimalkan anggaran berdasarkan skala prioritas, dengan memastikan belanja daerah lebih banyak dialokasikan untuk pembangunan dan pelayanan masyarakat dibanding belanja rutin, memastikan penggunaan anggaran transparan dan akuntabel, dengan memperkuat sistem pengawasan internal dan eksternal.

Peningkatan kualitas pelayanan publik, memastikan Renstra mendorong peningkatan kualitas layanan publik yang lebih cepat, murah, dan mudah diakses masyarakat, menggunakan teknologi digital untuk mendukung tata kelola pemerintahan berbasis e-government dan smart city, memperkuat sinergi antar-perangkat daerah untuk menghindari program yang tumpang tindih.

Bagikan :