Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Utara Penanaman Pohon dan Tinjau Wisata Salib Kasih

Bagikan :

TAPUT– Bupati Tapanuli Utara Dr. Jonius Taripar Parsaoran Hutabarat, S.Si., M.Si. (JTP) bersama Wakil Bupati Dr. Deni Lumbantoruan, M.Eng., didampingi Asisten, beberapa pimpinan OPD terkait, serta Camat Siatasbarita, melaksanakan Penanaman Pohon dan tinjau Destinasi Wisata Salib Kasih, Kamis (10/04/2025).

Penanaman sebanyak 500 bibit pohon ditanam, terdiri dari 150 bibit pohon suren, 150 bibit pohon pinus, dan 200 bibit pohon mahoni. sebagai upaya keperdulian pelestarian lingkungan Salib Kasih dan upaya mencegah bencana longsor.

Kegiatan ini mencerminkan komitmen Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara dalam menjaga kelestarian alam sekaligus mendukung sektor pariwisata berkelanjutan yang ramah lingkungan.

Usai penanaman pohon, Bupati bersama rombongan melanjutkan peninjauan lokasi wisata Salib Kasih sekaligus dalam rangka meninjau langsung persiapan Napak Tilas Perayaan Paskah Nasional Tahun 2025 yang akan digelar pada 25 April mendatang di Salib Kasih Kecamatan Siatasbarita Kabupaten Tapanuli Utara.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati dan Wakil Bupati menginstruksikan kepada Dinas Pariwisata beserta seluruh jajarannya untuk lebih aktif memberikan gagasan-gagasan kreatif dan inovatif guna meningkatkan kunjungan wisatawan ke berbagai destinasi di Tapanuli Utara, khususnya Salib Kasih sebagai ikon wisata rohani.

“Saya minta agar dibuat event-event menarik di Salib Kasih yang bisa menjadi daya tarik bagi masyarakat dan wisatawan untuk datang berkunjung. Jangan hanya mengandalkan potensi alam dan sejarahnya, tapi juga harus ada terobosan kegiatan yang bisa menghidupkan kawasan ini,” tegas Bupati.

Bagikan :