
Tapanuli Tengah- Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar Kabupaten Tapanuli Tengah, Joneri Sihite, SE menegaskan, Golkar konsisten mendukung dan mengawal pemerintahan Kabupaten Tapteng Masinton-Mahmud hingga 2030 walaupun pada pemilu 2024 lalu Golkar tidak merupakan bagian dari koalisi pendukung.
“Walaupun bukan Sebagai bagian dari koalisi pendukung pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Tapteng periode 2024-2029.Partai Golkar konsisten dan berkomitmen untuk mendukung, mengawal dan mensukseskan pemerintahan hingga tahun 2030, katanya usai melakukan rapat terbatas di DPD Partai Golkar pada Selasa (4/2/2025).
Joneri Sihite menambahkan, Partai Golkar mengapresiasi kemenangan pasangan Calon Bupati MAMA momor urut 2, semoga capaian kinerja Pemerintahan Masinton benar-benar memegang teguh masyarakat Tapteng yang selama ini mengharapkan adanya perubahan.
“Walaupun di pilkada 2024 lalu Golkar diseberang dan menurut Joneri,” pemerintahan di bawah kepemimpinan Masinton Pasaribu sudah terlihat terjun langsung menanggapai sejumlah persoalan dugaan penyalah gunaan dana Anggaran Desa yang hari ini beliau langsung terjun ke Desa Muara Bolak dan Desa Unte Boang Kecamatan Sosorgadong,” ujar Ketua DPD Golkar Tapteng itu.
“Hal itu merupakan merupakan janji politiknya pada saat Pilkada Tapteng yang mengatakan tidak ada suap menyuap dan tidak ada sunat menyunat dana anggaran dari Pemerintah pusat, dan hal itu kami dari partai Golkar pasti menyakini masyarakat atas kinerja Masinton Pasaribu dan Mahmud Efendi Lubis,” kata wakil Ketua DPRD Tapteng itu.