Dorong Peningkatan Ekonomi Masyarakat, Pemdes Tapian Nauli IV Bangun Saluran Irigasi  dan 1 Unit Rehab Beton

Keterangan fhoto: Pekerjaan irigasi dan plat beton sebelum dan sesudah selesai dikerjakan masyarakat.
Bagikan :

Tapanuli Tengah, Kliktodaynews.Com|| Pemerintah Desa Tapian Nauli IV Kecamatan Tapian Nauli Kabupaten Tapanuli Tengah giat berbenah dalam meningkatan hasil pertanian padi  pertanian dengan membangun irigasi sawah di Dusun IV dan membangun 1 unit plat beton.

Desa Tapian Nauli IV yang dipimpin Simri Hutagalung terus berupaya mengoptimalkan potensi pembangunan didaerah itu dengan melengkapi sarana pendukung secara bertahap.

Hamparan sawah yang hijau mudah ditemui di Desa Tapian Nauli IV. Tak heran, lahan pertanian di desa tersebut sangat luas. Oleh karena itu, kebutuhan saluran irigasi juga cukup besar.

Sesuai penelusuran Wartawan Kliktodaynews, tahun ini, saluran irigasi kembali di bangun Pemdes Tapian Nauli IV sepanjang 249 meter di Dusun IV dengan dana sebesar Rp.225.434.000 sekaligus  membangun 1 unit  rehab Plat Beton penghubung jalan ke Dusun IV tepatnya menuju jalan rampah, dengan biaya sebesar Rp. 138.953.000 juta yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahun anggaran 2024.

Kepala Desa Tapian Nauli IV, Simri Hutagalung yang di konfirmasi di kediamannya pada Minggu (30/6/2024)   menyebutkan,” Kami membangun saluruan irigasi ini guna menyambungkan ke bangunan irigasi yang sudah di bangun Dinas Pertanian Tapteng karena sebelumnya saluran irigasi ini belum dapat di nikmati sebahagian masyarakat tani untuk mengairi sawah masyarakat, maka Pemdes Tapian Nauli IV bermusyawarah menambahi bangunan irigasi baru dan kita masyarakat disepanjang aliran irigasi sudah dapat menikmati bangunan itu,” ungkap Kepala Desa Tapian Nauli IV itu.

Dikatakannya,” dalam pengerjaan pembangunan irigasi dan rehap plat beton, dikerjakan dengan sistem padat karya memanfaatkan sumber daya masyarakat kampung ini,”

“Dalam pembangunannya, kami memanfaatkan tenaga masyarakat di desa kami dengan sistem padat karya dengan waktu pengerjaannya selama 30 hari. Karena selain memberikan tambahan mata pencaharian bagi masyarakat, hasil pembangunannya juga selalu maksimal kalau dilakukan oleh masyarakat,” ujar Simri Hutagalung yang sudah 2 periode menjabat Kades.

Simri mengemukakan,” pembangunan saluran irigasi dan pembangunan plat beton dilakukan Pemdes Tapian Nauli, merupakan hal yang penting dalam upaya memperoleh ketersediaan air untuk lahan pertanian. Selain itu, sambungnya, pembangunan tersebut juga dalam rangka mendorong program Ketahanan Pangan Nasional,” pukasnya.

Saya berharap, “dengan dibangunnya salurun irigasi ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat para petani di Desa Tapian Nauli IV. Sehingga, lahan pertaniannya dapat terairi dengan maksimal yang akan berdampak pada peningkatan hasil pertaniannya,” ketus Simri.

Sedangkan pembangunan plat beton merupakan hasil Musdes BPD dengan masyarakat, selama ini  menjadi keluhan masyarakat dan kita Pemdes Tapian Nauli IV telah menyikapi hal itu dan kini akses jalan dari Dusun II dan III sudah tidak sukar dilalui ke Dusun IV dan sudah dapat  untuk menghubungkan 2 dusun dan penglihan Jalan ke Rampah Poriaha,” tutup Simri Hutagalung.(HP).

 

Bagikan :