Wakil Bupati Lepas Keberangkatan 354 Jemaah Calon Haji Deli Serdang ke Tanah Suci

Bagikan :

“Doakan kami agar bisa menjalankan amanah yang diembankan dengan baik,” tutur Wabup yang turut didampingi sejumlah pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deli Serdang.

Sementara itu, Kepala Kantor (Kakan) Kementerian Agama (Kemenag) Sumatera Utara (Sumut) yang juga Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Medan, H Ahmad Qosbi SAg MM mengingatkan jemaah calon haji agar saling membantu dan bekerjasama satu dengan lainnya.

“Tidak hanya fokus menjalankan ibadah haji, tetapi juga harus memperhatikan hubungan dengan sesama manusia,” imbau Kakan Kemenag Sumut.

Kepada petugas haji, harus tetap memberi layanan terbaik kepada para jemaah calon haji. “Niatkan dalam hati untuk memberikan layanan tulus dan ikhlas kepada tamu Allah. Petugas dan jemaah haji harus bekerjasama, berkolaborasi serta menjalin komunikasi yang baik,” pintanya.

Selanjutnya, para jemaah calon haji Deli Serdang terbang ke tanah suci melalui Bandara Kualanamu, Selasa (6/5/2025), pukul 00.10 WIB, menggunakan pesawat Garuda Indonesia berjenis Air Bus 330. (TIM)

Bagikan :