Video Oknum Wartawan di Sumut Dianiaya Pria Berambut Cepak Bersama 3 Rekannya

Screenshoot video
Bagikan :

SUMUT – Kliktodaynews.com|| Viral oknum wartawan di Mandailing Natal dianiaya oleh pria berambut cepak dan 3 rekan-rekannya, di salah satu Coffee Shop di seputaran Kota Panyabungan, Mandailing Natal, Jumat (04/03/2022).

Informasi dihimpun korban yang bernama Jeffry Barata Lubis, dan dia adalah Ketua SMSI Mandailing Natal dianiaya diduga karena beritakan penambangan ilegal di Kabupaten Mandailing Natal (Madina).

Akibat pemberitaan, membuat pelaku gerah dan mengirim orang suruhannya untuk melakukan penganiayaan terhadap wartawan yang memberitakan tentang lambannya penanganan proses hukum terhadap oknum tersangka Penambang Emas Tanpa Izin (PETI), di daerah tersebut.

Tampak dalam rekaman CCTV, awalnya keduanya terlibat pembicaraan, namun saat korban korban Jefry Barata Lubis menoleh ke kiri, pria berambut cepak lansung memukul korban di bagian wajah.

Korban yang mendapat pukulan langsung terkejut dan bangkit dari tempat duduk. Pria yang mengenakan bucket hat ini, lalu membenarkan kacamata nya.

Dan kemudian terlihat beberapa orang mengejar korban dan mulai melayangkan pukulan secara acak ke area badan Jefry. Korban yang ketakutan, lalu masuk ke dalam berharap bisa menyelamatkan dirinya.

Korban yang tanpa perlawanan terus digebuki para pria dan tampak terjatuh namun pelaku terus melakukan penganiayaan seperti yang terllihat di dalam rekaman CCTV.

Setelah kejadian, korban pun melakukan penganiayaan yang dialaminya ke Polres Mandailing Natal.

Hingga berita ini diturunkan, polisi masih memburu para pelaku. (TIM/KTN)

Bagikan :