SUMUT – Klitkodaynews.com|| Polres Tapteng Ikuti Penanaman Mangrove dan penaburan bibit karang di Kalangan kec.pandan Tapteng Km 13 Kel. Kalangan Indah Kecamatan Pandan Kabupaten Tapanuli Tengah, Kamis (2/2/2023) pukul 13.45 Wib.
Dalam hal ini, Kapolres Tapanuli Tengah AKBP Jimmy Christian Samma, SIK diwakili oleh Waka Polres Tapteng Kompol Kamaluddin Nababan, SH turut dihadiri oleh TNI Polri dan Pemerintahan serta lembaga instansi terkait.
Kegiatan yang dipimpin oleh Pj.Bupati Tapteng Dr. Elfin Ilyas,M.Si, CRGP, CGCAE, CFrA menyampaikan bahwa Aksi tanam mangrove untuk bumi merupakan kegiatan yang betul-betul menyentuh hati, karena gerakan ini bersumber dari keinginan baik kita buat bumi.
Hal-hal yang positif yang kita perbuat untuk bumi akan meningkatkan perekonomian yang ada di kabupaten Tapanuli tengah. Kami dari pemerintahan kabupaten Tapanuli tengah mengucapkan atas aksi dari PT Agincourt Resources dan kelompok tani dan upaya -upaya untuk kelestarian lingkungan.
“Simulasi Penanaman Pohon Mangrove merupakan langkah yang terbaik untuk lingkungan dan kesejahteraan masyarakat, Ekosistem perairan dan mengelola hutan bakau secara lestari akan mencegah erosi dan abrasi membantu mengurangi emisi karbon Kami dari pemerintahan Propinsi Sumatera Utara siap mendukung kegiatan dari kelompok Tani” ucap Kadis Perindag dan energi sumber daya mineral PROV Sumut Mulyadi Simatupang S.Pi, Msi yang turut hadir dalam kegiatan tersebut. (STN/KTN)