Vaksinasi Tahap 2 Digelar di Polsekta Tanah Jawa

Bagikan :

SIMALUNGUN – Kliktodaynews.com|| Dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-75 tahun 2021 yang jatuh pada 01 juli lalu, TNI-Polri semakin bersinergi  lakukan  kegiatan kegiatan sosial ditengah tengah masyarat,dan salah satunya adalah  Vaksinasi pencegahan Covid_19  melalui Giat Serbuan Vaksinasi Nasional TNI-POLRI yang diadakan di seluruh indonesia.

Di Wilkum Polsekta Tanah Jawa,kegiatan Vaksinasi tahap pertama ini sudah berlangsung beberapa waktu yang lalu,dan pada Hari Selasa tanggal 03 Agustus 2021 yang bermula pada Pukul 09.00 WIB merupakan Vaksinasi tahap ke dua,sedangkan kegiatan ini dipusatkan di Wisma Sitalasari Emplasmen PTPN IV,Nagori Bah Jambi I,Kecamatan Jawa Maraja Bah Jambi Kabupaten Simalungun merupakan Vaksinasi lanjutan atauTahap ke dua.

Pantauan awak media Kliktoday News,kegiatan tersebut dilakukan oleh personil Polsekta Tanah Jawa yang bekerja sama dengan 24 orang Nakès (Tenaga Kesehatan) dari beberapa Puskesmas sekitar, sedangkan kegiatan berlangsung dibagi 3 tim, Untuk tim A dari Puskesmas Jawa Maraja Bah Jambi yang dipimpin oleh dr. Togi Jerry Aruan bersama Nakes lainnya yakni.

⁃Lamtias Hutabarat.

⁃Lince Turnip.

⁃Maryanti Nainggolan.

⁃Hotma Erlinda Nainggolan.

⁃Alex Brando Silalahi.

⁃Dosma Sibarani.

⁃Dame Mariona Silalahi.

Sedangkan untuk Tim(B)dari Puskesmas Rajamaligas yang dipimpin langsung oleh dr. Sahrul Siboro bersama 7 Nakes lainnya yakni

⁃Jhon Vilber Simanjuntak

⁃Runggu Gultom.

⁃Sri Agustina.

⁃Hotna Hutabarat.

⁃Ganda Situmorang.

⁃Ryan Saparanda.

⁃Nanda Alpriyansyah.

Dan Tim (C) merupakan Nakes dari Puskesmas Huta Bayu Raja yang dipimpin dr. Erik FS. Sidabutar bersama 7 lainnya yakni

⁃dr.Risma V Sirait.

⁃Nuriati.

⁃Rudi Hartono Simanjuntak.

⁃Helen J Sulalahi.

⁃Ika Novita Purba.

⁃Ratna.

⁃Isabella Nainggolan.

Dalam kesempatan tersebut Kapolsekta Tanah Jawa,kompol.Selamat Manalu,selalu menghimbau kepada seluruh peserta yang hendak divaksin senantiasa mengikuti Prokes dan menerapkan 5 M yaitu :

– Menjaga jarak

– Mencuci tangan pake sabun.

– Memakai masker.

– Mengurangi Mobilitas.

– Menghindari keramaian.

Disela sela kegiatan Kapolsekta Tanah Jawa,Kompol.Selamat Manalu,kepada wartawan menerangkan,kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari Serbuan Vaksinasi Nasional TNI-POLRI yang dilakukan dalam rangka HUT Bhayangkara ke-75,”melalui Giat ini kita sudah Vaksin 283 warga dan 52 orang akan menyusul nanti dalam vaksin lanjutan yang akan dilakukan di Puskesmas Jawa Maraja Bah Jambi,sedangkan Jumlah vaksin yang diterima sebanyak 32 Vial, dan vaksin yang terpakai sebanyak 27 vial,artinya Sisa 5 vial”,terang Selamat.

“Namun mewakili POLRI saya sangat berterima kasih kepada seluruh stakeholder yang ada khususnya rekan rekan Nakes dari Puskesmas yang telah mendukung dan mensukseskan kegiatan ini,biarlah yang maha kuasa membalaskan lelah para saudaraku,ingat tugas kita adalah Pengabdian,dan mari kita sama sama menjaga dan berdoa agar Covid-19 ini segera musnah dari Nusantara”ungkapnya menghakhiri.

Pantauan dilapangan Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Jawa Maraja Bah Jambi : MHD Rasyid , S. Sos.I,Kapolsekta Tanah Jawa ,Kompol. Selamat Manalu,Manager PTPN IV Kebun Bah Jambi, Edi Haryanto,dan manajer PKS Bah Jambi Rudy H Simatupang,tampak juga Pangulu Nagori Bah Jambi, Bolon Sumihar Siahaan,hingga kegiatan usai situasi tetap aman dan lancar (SAP/KTN)

Bagikan :