Tiga Unit Rumah Musnah Terbakar di Sirube rube Dolok Pardamean

Bagikan :

DOLOK PARDAMEAN – Kliktodaynews.com TIGA unit rumah milik warga Dusun I Nagori Siruberube Kecamatan Dolok Pardamean Kabupaten Simalungun Provinsi Sumatera Utara. musnah terbakar, Rabu (26/05/2021) sekira pukul 09.00 WIB

Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo SIK melalui Kapolsek Dolok Pardamean AKP Sontang Tampubolon menjelaskan kronologi insiden kebakaran tersebut

Penjelasan Kapolsek, Rabu tanggal 26 Mei 2021 sekira pkl. 09.30 WIB masyarakat melaporkan insiden kebakaran tersebut

Menerima laporan, Kapolsek beserta Kanit Reskrim serta Anggota langsung berangkat ke lokasi kejadian dan terjun bersama warga berupaya memadamkan api menggunakan alat seadaanya, “Pukul 10.00 WIB api berhasil dipadamkan namun tiga unit rumah terlanjur musnah terbakar”. Ujar Kapolsek Rabu siang

Dijelaskan Kapoksek lebih lanjut. “Hasil penyelidikan. Penyebab kebakaran terjadi akibat kelalaian anak salah satu pemilik rumah yang sedang memasak di dapur. Api kompor menyambar ke dinding rumah yang terbuat dari kayu lalu merembes kerumah sebelahnya. Tidak ada korban jiwa, namun kerugian di taksir lebih kurang mencapai Rp 65.000.000.- (Enam Puluh Lima Juta Rupiah)”. Ungkap Sontang

Ketiga unit rumah yang musnah milik Ruben Sitio (42) Petani, mengalami kerugian ditaksir Rp 35.000.000, Rusjen Silaban (50) Petani, kerugian ditaksir Rp 10.000.000.-, serta rumah milik Saul Nainggolan. (45), mengalami kerugian Rp 20.000.000. (JOE/KTN)

editor: ALDY/KTN

Bagikan :