BUTUH ULURAN TANGAN DERMAWAN
Simalungun-Kliktodaynews.com Setelah beberapa hari menjalani perawatan di RS Vita Insani Siantar, Sandi Kurniawan warga Jl.Veteran Lingkungan III Sinaksak, Kabupaten Simalungun terpaksa pulang kerumah karena tidak mempunyai biaya lagi.
Biaya perobatan hari ini sudah mencapai 25 juta, mirisnya Sandi tidak terdaftar sebagai anggota BPJS dan orang tua terpaksa pinjam sana sini untuk menutupi biaya perobatan agar Sandi dapat keluar dari Rumah sakit walaupun sebetulnya belum layak untuk pulang namun situasi memaksa mereka harus keluar.
Keluarga berharap ada pihak-pihak yang ingin membantu guna mengurangi beban hidup keluarga ini.
Sandi menceritakan terjadinya kecelakaan pada hari Senin, (3/2/2020) sekitar pukul 23.15. WIB. Pada waktu itu sedang mengendarai sepeda motor Suzuki BK 2416.
Dalam laporannya Sandi menceritakan awalnya dia dari Arah siantar menuju rumah di sinaksak , tiba tiba lewat sepeda motor yang ingin mendahului namun menyenggol stang mtornya sehingga saya jatuh ke ruas kiri jalan dan langsung pingsan dan tak sadarkan diri hingga dilarikan ke rumah sakit ungkap Sandi.
Sementara itu orang Sandi berharap ada uluran dermawan untuk membantu biaya pengobatan anaknya yang seharusnya belum layak pulang namun harus pulang karena tidak ada lagi biaya. (RED/KTN)