SIMALUNGUN – Kliktodaynews.com|| Tidak jadi tampil di acara HUT RI-77, anggota Paskibraka kecamatan Raya, Simalungun kecewa dan sedih.
Informasi dihimpun, perayaan HUT RI Kabupaten Simalungun sebelumnya direncanakan digelar di Kecamatan Bah Jambi namun terjadi perubahan dimana Panitia Perayaan HUT RI Kabupaten Simalungun memutuskan perayaan digelar di Kecamatan Raya tepatnya di SMP Negeri 1 Pematang Raya.
Akibat perpindahan lokasi perayaan tersebut, Paskibraka Kecamatan Raya yang sudah disiapkan selama 3 minggu dibubarkan dan akan menggunakan Paskibraka yang latihan di Bah Jambi, Selasa (9/8/2022).
Hasil dari keputusan tersebut membuat seluruh peserta Paskibraka kecewa bahkan sampai ada yang meneteskan air mata.
Kepala sekolah SMPN 1 Pematang Raya, Lamhot Sumbayak saat dikonfirmasi terkait pembubaran Paskibraka Kecamatan Raya menyarankan awak media menanyakan langsung ke Camat.
“Terkait hal tersebut sebaiknya langsung hubungi Camat Raya, Septian Purba,” sebutnya kepada awak media kliktodaynews.com, Selasa (9/8/2022).
Sementara Camat Raya, Septian Purba melalui pesan singkat mengatakan perayaan HUT RI ke-77 yang dilaksanakan pemerintahan Kabupaten Simalungun akan digelar di Kecamatan Pematang Raya.
“Untuk Paskibrakanya akan disiapkan oleh Kepanitiaan HUT RI tingkat Kabupaten Simalungun. Dari hasil rapat kepanitiaan Kabupaten, 1 Pleton menjadi peserta upacara tingkat Kabupaten Simalungun dan mendapat sertifikat sebagai Paskibraka HUT RI Ke 77 di Kecamatan Raya,” terang Septian Purba.
Terpisah pelatih Paskibraka, Darlijon Purba Tambak mengatakan keputusan tersebut sudah merupakan hasil rapat Kabupaten.
“Apa boleh buat, keputusan tersebut sudah merupakan hasil rapat pihak Kabupaten, tidak mungkin ada dua Paskibraka dalam satu perayaan yang digelar di Pematang Raya, Kabupaten Simalungun pada tanggal 17 Agustus 2022,” pungkasnya.
Diketahui, untuk menghilangkan rasa kecewa panitia tetap memberikan penghargaan kepada anggota Paskibraka yang dibubarkan. (SON/KTN)