Simalungun-Kliktodaynews.com
Na’as benar nasib Sutini (60) seorang janda warga Huta 1 Nagori Purbaganda Kecamatan Pematang Bandar, rumah yang ditempatinya hancur tertimpa pohon kelapa saat hujan deras bercampur angin kencang. Peristiwa na’as itu terjadi pada minggu (16/11/2020) sekitar pukul 00.00 wib.
Rumah hancur dibagian ruang tamu, namun peritiwa itu tidak memakan korban. Sutini Bersama menantu dan dua cucunya selamat.
Menurut informasi dilokasi kejadian, beberapa warga mengatakan, “Kami awalnya tidak mengetahui persis bagaimana jatuhnya pohon kelapa ini, karena tadi malam hujan sangat deras bercampur angin kencang dan kami tahu setelah hujan mulai reda, untungnya pohon ini hanya menimpa bagian ruang tamu dan tidak menimpa penghuninya karena penghuninya sedang tidur dikamar”. Ujar beberapa warga.
Kepala Dusun Huta 1 Suherlik saat ditanya menjelaskan, “Seperti laporan pemilik rumah, Peristiwa ini terjadi tadi malam sekitar pukul 00.00 wib, saat hujan deras bercampur angin kencang, saat tertimpa pemilik rumah juga tidak menyadari kalau rumahnya tertimpa pohon kelapa, karena tidak terdengar suara dentuman keras, hanya terdengar suara rumah ambruk, dikira rumahnya ambruk sendiri, namun setelah dicek ternyata baru tau kalau rumahnya ambruk tertimpa pohon.
Dan saat ini kami masyarakat membantu membersihkan pohon kelapa dan puing puing rumah dan membenahi bagian yang rusak karena rumahnya bukan permanen dan rumah ini sudah kami masukkan dalam program bedah rumah”. Jelas Kadus.
Pemilik rumah belum bisa dimintai keterangan karena masih syok dengan peristiwa tersebut. (LE/KTN)