Simalungun-Kliktodaynews.com
BHAYANGKARA, penjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat atau Kepolisian Republik Indonesia bergembira menyambut Hari Ulang Tahun ke 74 yang puncaknya jatuh pada 01 Juli 2020 mendatang.
Namun pada penyambutan peringatan tahun 2020 ini berbeda seperti tahun tahun sebelumnya yang diwarnai hiruk pikuk aneka perlombaan dan lainnya.
Tahun ini. Bertepatan tahun keprihatinan di tengah serangan Pandemi Covid 19, dalam penyambutan Hari Jadinya, Institusi ini serentak di seluruh Indonesia melakukakan kegiatan kegiatan kemanusiaan dan sosial.
Termasuk Polsek Serbelawan Jajaran Polres Simalungun, dalam menyambut Hari Bhayangkara ke 74 tahun 2020, jajaran ini melakukan Bhakti Sosial membersihan lingkungan sekitar Kelurahan Serbelawan Kecamatan Dolok Batu Nanggar Kabupaten Simalungun. Jumat (26/06/2020) pukul 08.30 WIB
Dengan menggandeng unsur Pemerintahan setempat, sasaran Bhakti Sosial adalah Rumah Ibadah dan jalan Protokol Kelurahan Serbelawan, “Mesjid, Gereja, pembersihan material sampah di jalan protokol, pemangkasan pohon dan pembabatan rumput”. Sebut Kapolsek Serbelawan IPTU Abdullah Yunus Siregar melalui Kasi Humas AIPTU Ipran Saragih.
Dengan semboyan Satukan Hati Untuk Terus Mengabdi, Kerja Bhakti diikuti Kapolsek Serbelawan IPTU AY Siregar beserta jajaran, personil Koramil 05/SBL, Ketua Ranting Bhayangkari Serbelawan Ny Abdul Yunus dan pengurus, Camat Dolok Batu Nanggar Susilo SH beserta Staf, Lurah Serbelawan Lasma Damanik beserta perangkat.
Disebutkan Ipran. “Semoga berjalan lancar, diagendakan besok Polsek Sebelawan akan menggelar Aksi Bhakti Sosial kemanusiaan. Semoga tidak ada kendala. Katanya (IS/KTN)