Plt Bupati Simalungun Berangkatan Atlet MMA Bertarung Ke Cina

Bagikan :

SIMALUNGUN–  Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Simalungun, Zonny Waldi memberangkatkan Jon Setiawan Saragih, seorang atlet Mixed Martial Arts (MMA) dari Sasana Patunggung Simalungun Siantar Club (PSSC) untuk bertarung di Negara Cina.

Pemberangkatan atlet MMA asal Nagori Siporkas Dusun Bahpasusang, Kecamatan Raya, Simalungun, Sumut, berlangsung di ruang rapat Kantor Bupati Simalungun, Pamatang Raya, Sumut, Jum’at (11/10/2024).

Jon Setiawan Saragih akan bertarung dengan fighter-fighter asal Negara Cina dari Wu Lin Feng (WLF) di Cina yang akan digelar pada 25 Oktober 2024 mendatang.

Dalam sambutannya, Plt. Bupati Simalungun H Zonny Waldi mengatakan bahwa, para fighter MMA wajib didukung karena selalu harumkan Kabupaten Simalungun di event olahraga, baik nasional hingga internasional.

“Semoga kemenangan ada di pihak kita dengan petarung asal daerah Simalung, Jon Saragih dan dapat membawakan semangat dan nama harum untuk Simalungun dan Indonesia,”ujar H Zonny Waldi.

Plt Bupati juga mengapresiasi dan mengingatkan agar menjunjung sportivitas serta optimisme sebagai ciri khas budaya Simalungun.

“Tetap berdoa dan mohon restu sebelum bertanding, kalaupun menang kalah kita tetap menyambut dengan baik,” ucap H Zonny Waldi.

Disamping itu ,H Zonny Waldi meminta Dispora Simalungun agar dapat membantu putra terbaik Simalungun ke depannya, sebagai tanda bahwa Pemkab Simalungun turut serta mensupport putra-putra terbaik dari Simalungun, sebab mereka telah memberikan contoh baik untuk para masyarakat.

Bagikan :