SIMALUNGUN – Kliktodaynews.com PIMPINAN Persulukan Serambi Babussalam Simalungun Tuan Guru Syekh H. DR. Ahmad Sabban Elrahmany Rajagukguk, apresiasi pencapaian 100 hari program prioritas Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang telah berjalan dengan baik semenjak dilantik menjadi Kapolri.
TGB, H. DR. Ahmad Sabban Elrahmany Rajagukguk, mengatakan bahwa program Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dapat tercapai karena mengedepankan upaya keadilan restorative justice yang merupakan sebuah pendekatan bertujuan mengurangi kejahatan dengan menggelar pertemuan antara korban dan terdakwa, dan sering pula melibatkan para tokoh-tokoh agama serta perwakilan masyarakat secara umum.
Hal ini memungkinkan terciptanya taransparansi berkeadilan dan berkeseimbangan bagi sesama umat beragama diseluruh Nusantara,” ujar TGB. Sabtu (22/05/2021).
Lebih lanjut TGN Ahmad Sabban menuturkan bahwa kinerja yang telah dicapai oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo harus diapresiasi oleh seluruh tokoh-tokoh agama dan komponen masyarakat karena itu merupakan program presisi Kapolri yaitu prediktif, responsibilitas dan transparansi berkeadilan dengan pendekatan-pendekatan yang humanis.
“Sebagai umat beragama sudah sepantasnya kita semua harus ikut andil dalam menyukseskan program dan pencapaian Kapolri sesuai porsi kita masing-masing guna terpeliharanya kerukunan antara umat beragama dan meningkatkan rasa toleransi sesama umat manusia dalam menjaga keamanan ketertiban bermasyarakat serta mempertahankan keutuhan negeri,” Ucapnya.
Pimpinan Persulukan Serambi Babussalam Simalungun Tuan Guru Syekh H. DR. Ahmad Sabban Elrahmany Rajagukguk juga mengucapkan, “Selamat Atas Launcing Aplikasi Pelayanan Publik 110 Polri serta mengapresiasi Kepolisian Resort Simalungun untuk tetap memberikan Pelayanan terbaik bagi masyarakat, terkhusus masyarakat di Simalungun”.
Semoga dengan tersedianya Call Center 110 Polri ini, masyarakat dapat merasakan kenyamanan dan pelayanan dari Kepolisian dengan cepat dan tepat, tutup TGB.(JOE/KTN)