Makan Tikungan, Kijang Inova Hantam Honda CBR 1 Tewas

Bagikan :

Saribu Dolok – Kliktodaynews.com MENGAMBIL jalur terlalu ke kanan ditikungan jalan lintas Km 60 – 61 Pematang Siantar menuju Saribu Dolok Dusun Bandar Raya Kelurahan Seribu Dolok Kecamatan Silimakuta Kabupaten Simalungun Provinsi Sumatera, satu unit mobil menabrak hingga tewas satu pesepeda motor, Kamis (15/10/2020) sekira pukul 06.30 WIB

Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo SIK melalui Kasat Lantas AKP Jodi Indrawan SIK dalam siaran pers yang dibagikan Kanit Laka IPDA Ramadhan Siregar SH menjelaskan kronologi insiden yang merenggut jiwa Rado Parulian Saragih (24) warga Huta Marubun Nagori Pematang Purba Kecamatan Purba Kabupaten Simalungun Provinsi Sumatera Utara.

Menurut keterangan Kanit Laka. Berawal dari Rahmat Syahputra (38) warga jalan Sisingamangaraja Kelurahan Aek Parumbunan Kecamatan Sibolga Selatan Kabupaten Sibolga Tapanuli Tengah, pengemudi mobil Toyota Kijang Inova BK 1410 KVG, melaju dari arah Pematang Siantar ke arah Seribu Dolok.

Setiba di TKP, di jalan menikung, Rahmat mengambil jalur terlalu ke kanan badan jalan arah jurusannya, bersamaan dari arah berlawanan datang Parulian mengendarai sepeda motor Honda CBR BK 2539 TBC. Braak.

Tabrakan keras menghantam sepeda motor Rado Parulian hingga tercampak mengalami luka berat. Korban dilarikan ke rumah sakit. “Pesepeda motor meninggal dunia akibat luka berat yang dideritanya”.Ungkap Ramadhan Siregar.

Piket Unit Laka setelah melakukan cek dan olah TKP kemudian mengamankan kendaraan terlibat kecelakaan sebagai barang bukti. Tutup Kanit Laka (ALDY/KTN)

Bagikan :