Kunjungi Yonif 122/TS, Jenderal Dudung Cek Kesiapan Prajurit Satgas yang Akan Ditugaskan ke Papua

Bagikan :

SIMALUNGUN – Kliktodaynews.com|| Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Jenderal TNI Dudung Abdurachman mengunjungi
Yonif 122/TS Marihat Baris, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Kamis (8/6/2023).

Kunjungan Kasad itu dalam rangka pemeriksaan kesiapan operasi Satgas Pamtas RI-PNG Sektor Utara Yonif 122/TS TA 2023.

Jenderal TNI Dudung memastikan kesiapan prajuritnya yang akan melaksanakan operasi di perbatasan RI-PNG.

“Hari ini saya meninjau Batalyon Yonif 122/TS yang akan berangkat ke Papua, memastikan semua personel, material dan aspek-aspek lainnya telah siap,” sebut Jenderal TNI Dudung, Kamis (8/6/2023).

Dalam kesempatan itu Jenderal Dudung juga menyampaikan masyarakat Papua 99 % cinta NKRI.

“Masyarakat Papua sepenuhnya cinta NKRI, jangan ada salah persepsi. Pengiriman personel TNI ke Papua adalah untuk membantu masyarakat di daerah perbatasan dan melakukan pembinaan teritorial,” ujar Jenderal Dudung.

Kunjungan Jenderal Dudung ke Yonif 122/TS berjalan dengan lancar dan sukses, turut hadir Asops Kasad, Aster Kasad, Kasdam I/BB, Kapoksahli Dam l/BB, Danrem 022/PT Danrem 132 Tadulako, Danbrigif 7/Rimba Raya, serta seluruh Pejabat Umum Kodam I/BB. (wk/ktn)

Bagikan :