Karyawan PTPN IV Dosin Ditemukan Tak Bernyawa di Areal Kebun Sawit

Bagikan :

TANAH JAWA – Kliktodaynews.com || DI DUGA mengidap suatu penyakit, Muhammad Ikin atau biasa di sebut Paikin (50) karyawan PTPN IV unit Kebun Dolok Sinumbah (Dosin) warga Huta III Kampung Dolok Nagori Boluk Kecamatan Bosar Maligas Kabupaten Simalungun, ditemukan tewas terlentang di areal kebun sawit, Senin (13/09/2021) sekira pukul 09.00 WIB

Kapolres Simalungun AKBP Nicolas Dedy Arifianto SH.SIK.MH melalui Kapolsek Tanah Jawa KOMPOL Selamat Manalu SH menyebut, “korban ditemukan warga terlentang dalam kondisi meninggal dunia di blok 25 PTPN IV AFD III Kebun Dolok Sinumbah Nagori Talang Bayu Kecamatan Huta Bayu Raja Kabupaten Simalungun.

Mendengar ada temuan mayat, pihak Polsek Tanah Jawa langsung terjun ke lokasi untuk melakukan cek dan olah TKP

“Namun saat di lokasi, jasad korban sudah di evakuasi pihak keluarga ke rumah duka. Ujar KOMPOL Selamat, Selasa pagi.

Setelah berkoordinasi dengan Tim Medis setempat, akhirnya pihak Kepolisian Tanah Jawa mendatangi rumah duka di Huta III Kampung Dolok Nagori Boluk Kecamatan Bosar Maligas,

“Hasil pemeriksaan luar oleh bidan Perkebunan, pada jasad korban tidak ditemukan tanda tanda kekerasan”. Ungkap Selamat.

Atas kematian korban, pihak keluarga (istri) yakin kematian korban bukan diakibatkan orang lain atau aniaya tapi murni karena musibah. ” Karena itu puhak keluarga membuat Surat Pernyataan tidak keberatan

Dalam Surat Pernyataan yang ditandatangani saksi dan Kepala Desa, pihak keluarga menyatakan tidak akan menuntut siapapun termasuk Kepolisian khususnya Polsekta Tanah Jawa di kemudian hari serta bermohon agar tidak dilakukan Otopsi (bedah mayat) terhadap jasad korban.

Berdasarkan pernyataan tersebut, pihak berwenang selanjutnya menyerahkan jasad korban kepada keluarga untuk disemayamkan dalam proses pemakaman. [ALDY/KTN]

Bagikan :