Simalungun kliktodaynews.com
Jalan utama masyarakat kabupaten Simalungun mulai dari Silakidir sampai Bahal Batu Kecamatan Simalungun rusak parah sehingga sulit untuk dilalui. Jalan tersebut sudah 10 tahun lamanya di biarkan Pemerintah begitu saja. Tidak jarang kadang kenderaan roda empat rusak di Jalan tersebut.
Seorang guru bermarga Manik mengatakan Jumat(26/11/2021) kalau jalan itu sudah lama rusak, sehingga banyak mobil rusak sebabkan patah gardang, pecah ban, tali kipas putus ,terbalik ke parit. Katanya.
“jalan utama kami tidak pernah diperbaiki ,setiap hari anak-anak sekolah di daerah kami selalu terlambat masuk kesekolah bahkan sampai 2 jam keterlambatannya, bagaimana jalan kami nggak rusak jalan ini tipe kelas III 5-8 ton namun, yang melalui muatannya 40 ton”,ucapnya
Salah satu tokoh masyarakat Meli (47) mengatakan warga sudah cukup sabar terkait jalan rusak ini, kesulitan warga terkadang menjual hasil panennya seperti padi, ubi, jagung dan sawit sebab, jalan sangat rusak. Tidak jarang tengkulak memainkan harga dengan alasan jalan sangat rusak.
Senada dengan Dianson Sipayung (28) mengatakan Pemerintah Kabupaten seharusnya menunjukkan sikap kepeduliannya, termasuk perusahaan industri yang ada di daerah tersebut juga harus berkontribusi. Sebab, penggunaan jalan dengan over tonase itu datang dari truck milik perusahaan di daerah tersebut. Tambahnya.
Pangulu Raja Maligas Kecamatan Hutabayu Raja Ernawati Sinaga mengatakan tidak mengetahui jalan tersebut apakah milik kabupaten atau Provinsi Sumatera Utara.
Reporter : Julius