Bandar Huluan – Kliktodaynews.com HOTMATUA Tambunan (40) warga jalan Mawar XII No 80 Lingkungan XIX Kelurahan Helvetia Tengah kota Medan ditemukan tewas di atap rumah kakak kandungnya di Bandar Huluan Nagori Naga Jaya I Kecamatan Bandar Huluan Kabupaten Simalungun Provinsi Sumatera Utara, Jumat (11/09/2020) sekira pukul 11.00 WIB
Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo SIK melalui Kapolsek Perdagangan AKP Josia Simarmata SH MH dalam siaran pers yang dibagikan Kasubbag Humas AKP Lukman Hakim Sembiring menjelaskan temuan mayat korban di atap rumah tersebut.
Dijelaskan Humas. Peristiwa itu diketahui saat seorang warga memberitahu ke pihak keluarga, ada seorang laki laki tergeletak di atap rumah milik Erni S br Tambunan (kakak korban)
Heboh. Ternyata laki laki tersebut adalah Hotmatua Tambunan adik kandung pemilik rumah yang didapati telah meninggal dunia dalam posisi meringkuk kepala arah ke bawah
Penemuan mayat korban diteruskan oleh perangkat desa ke pihak Polsek Perdagangan yang langsung berkoordinasi dengan pihak RS Laras dan Puskesmas Bandar Huluan untuk mengevakuasi jasad korban.
Setelah di evakuasi oleh petugas dengan APD lengkap, terhadap jasad korban dilakukan visum luar oleh tim medis, dugaan korban mengalami sakit jantung dan stroke dengan temuan bagian mulut korban terlihat miring ke kanan serta wajah menghitam.
Selanjutnya. Pihak keluarga bermohon kepada pihak berwenang untuk tidak dilakukan bedah mayat (otopsi) yang tertuang dalam Surat Pernyataan tidak keberatan atau menerima dengan ihklas atas kematian korban
Sebelumnya. Dari keterangan kakak korban Emi S Tambunan kepada pihak Kepolisian menyebut, Korban Hotmatua Tambunan pada Rabu (09/09/2020) lalu, dari Medan datang berkunjung ke rumah kakaknya Erni S Tambunan di Huta Bandar Huluan.
Jumat (11/09/2020) sekira pukul 10.00 WIB, korban naik ke atas rumah untuk memperbaiki atap rumah kakaknya yang rusak/bocor. Saat korban naik ke atap rumah, posisi arus listrik PLN sedang padam. Ujarnya.
Dikatakan Humas. Sesuai keterangan, pihak keluarga tidak mengetahui bila korban ada memiliki riwayat penyakit. Jasad korban telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk proses persemayaman dan pemakaman. (ALDY/KTN)