SERBELAWAN – Kliktodaynews.com|| MENGUCAP syukur dan sumringah. Warga kurang mampu terdampak Pandemi Covid 19 di Kecamatan Dolok Batu Nanggar (Dobana) dapat bantuan bahan pokok pangan dalam ‘Gebyar Bakti Sosial Merdeka” dari Kapoldasu IRJEN (Pol) Drs RZ Panca Putra Simanjuntak MSi melalui Kapolres Simalungun AKBP Nicholas Dedy Arifianto SH.SIK.MH yang disalurkan lewat Polsek sejajaran untuk dibagikan langsung ke penerima hak di masing masing wilayah hukumnya.
Kapolres Simalungun AKBP Nicholas Dedy Arifianto melalui Kapolsek Serbelawan AKP Abdulah Yunus Siregar mengatakan, “Gebyar Baksos Merdeka”, sebagai moment semarak peringatan Hari Kemerdekaan RI ke 76 yang diwujudkan dengan membagi sembako kepada masyarakat kurang mampu dan sebagai wujud Kepedulian Polri kepada masyarakat di masa Pandemi Covid 19 saat ini dan untuk membantu dan mengurangi beban hidup mereka.
Gebyar Baksos Merdeka dari Kapoldasu ini sudah berjalan sejak Puncak Peringatan Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2021 yang lalu.
“Penyaluran kita lakukan dengan sistem antar langsung atau ‘door to door’ ke penerima hak yang sudah kita data dan ketahui benar benar membutuhkan serta terdampak Pandemi Covid 19″. Ujar AKP Abdullah Yunus Siregar didampingi Kanit Reskrim IPTU Salomo Sagala, Kanit Intelkam IPDA Lolorio Panjaitan dan personil AIPDA Sutiono, Rabu (25/08/2021) sekira pukul 10.00 WIB
Hari ini penyaluran di Kelurahan Serbelawan dan Nagori Bah Tobu dengan sasaran masyarakat yang mengalami sakit menahun, ibu ibu kurang mampu yang hidup menjanda serta masyarakat yang hidup di bawah garis kemiskinan”. Kata Yunus Siregar lagi.
Ini nama warga penerima hak. Elvinar Purba (65) Janda, pencari Botut. Warga jalan Karya Bhakti Lorong 2 Perluasan LK II Kelurahan Serbelawan Kecamatan Dolok Batu Nanggar Kabupaten Simalungun
Zainal Husni Gultom atau Ucok Sajum (75) tidak bekerja, warga Lapangan Bola Dobana Serbelawan Kelurahan Serbelawan (Hidup dibawah Garis kemiskinan dan tinggal di Tribun
Lapangan Bola Dobana
Kemudian Siti Aisyah (85) janda, tidak bekerja. Arifin (75) tidak bekerja dan hidup sebatang kara hidup di bawah garis kemiskinan. Kedua nama tersebut warga Lingkungan V Marihat Tengah Kelurahan Serbelawan
Lalu, Erwin (39) penyakit menahun, pembesaran kepala (Hidrosefalus) sejak lahir, warga Huta I Bah Tobu Nagori Bah Tobu Kecamatan Dolok Batu Nanggar Kabupaten Simalungun
Sebelumnya, warga yang mendapat bantuan pada hari Sabtu (21/08/2021) Emas Pangaribuan (65) janda, ecer sayuran. Nek Sutar(70) janda, tidak bekerja. Keduanya warga jalan KH. Dewantara Perluasan Barat Serbelawan Kecamatan Dolok Batu Nanggar.
M. Tamba (52) menikah, juru parkir,
warga jalan Veteran Perluasan barat Serbelawan. Tetty Farida Hanum (56) janda, tidak bekerja, warga jalan Kyai HM Agus Salim Serbelawan. Nek Damanik (65) janda tidak bekerja, warga jalan Habonaron do Bona Kelurahan Serbelawan Kecamatan Dolok Batu Nanggar Kabupaten Simalungun
“Saat penyerahan bantuan dilaksanakan dengan mengikuti prosedur Protokoler Kesehatan dan kita tetap menghimbau agar warga selalu mengikuti atau mematuhi 5 M, Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menghindari kerumunan, dan Mengurangi mobilitas di luar rumah”. Tutup AKP Abdullah Yunus Siregar. (ALDY/KTN)
editor: BAY/ kliktodaynews.com