Aksi Heroik Anggota TNI AD Yonif 122 Tombak Sakti dalam Menolong Korban Kecelakaan di Simalungun

Bagikan :

Bapak Robin, salah satu warga Desa Marihat yang merupakan keluarga korban, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada personel Yonif 122/TS atas bantuan yang diberikan. “Kami sangat terharu dengan tindakan yang dilakukan oleh anggota TNI. Mereka tidak hanya membantu saat kejadian, tetapi juga memberi darah demi kesembuhan keluarga kami,” ujar Bapak Robin dengan penuh rasa syukur.

Komandan Yonif 122 Tombak Sakti, Letkol Inf Diki Apriyadi S. Hub.Int., juga mengapresiasi tindakan cepat dan tulus dari anggotanya. “Tindakan ini adalah contoh nyata dari dedikasi TNI dalam membantu sesama, baik dalam tugas militer maupun kehidupan sehari-hari. Kami sangat bangga memiliki prajurit seperti mereka,” kata Letkol Diki.

Peristiwa ini menjadi inspirasi bagi masyarakat setempat dan mengingatkan kita semua akan pentingnya saling membantu, terutama dalam situasi darurat. Tindakan heroik ini memperlihatkan betapa besar jiwa kepedulian dan solidaritas yang dimiliki oleh prajurit TNI. (TIM)

Bagikan :