Dukungan Warga Terus Mengalir Untuk Memilih Asner – Susanti

Juara Naibaho SE
Juara Naibaho SE
Bagikan :

Pematangsiantar – Kliktodaynews.com Kota Pematangsiantar pada tahun 2020 ini akan menggelar pemilihan kepala daerah (Pilkada) Pilkada serentak di bulan Desember mendatang. Pesta demokrasi ini untuk memilih Walikota dan Wakil Walikota.

Seperti diketahui Pilkada adalah sarana untuk memilih pemimpin daerah. Tentunya tidak sedikit masyarakat yang berharap momentum pemilihan ini akan melahirkan pemimpin yang sesuai harapan masyarakat termasuk pemimpin yang berkualitas.

Obrolan terkait pilkada di Kota Pematangsiantar dalam tataran lapisan bawah juga dirasa sangat intensif terjadi di tempat berkumpulnya warga seperti warung kopi, pangkalan ojek, dan lain-lain.

Salah satu warga Tomuan Juara Naibaho SE. saat ditemui disalah satu warung kopi Jl.Terong, Senin (7/9/2020) sekitar pukul 09.45 wib menilai sosok Asner sangat cocok memimpin kota Pematangsiantar. Menurutnya Calon Walikota Asner Silalahi kembali ke kota kelahirannya untuk mengabdi bagi masyarakat.

Masih menurut Juara Naibaho sepak terjang Asner yang dulunya saat aktif jadi konsultan konstruksi bangunan dan terlibat diberbagai proyek Nasional diharapkan mampu melanjutkan pembangunan dari pemerintahan sebelumnya.

“Asner yang gemar turun kelapangan menjumpai masyarakat dan murah senyum saat menyapa warga siantar dipercaya akan mengalahkan kotak kosong pada 9 Desember nanti,”tambahnya.

“Saya berkeyakinan dengan banyaknya dukungan masyarakat itu sebuah tanda-tanda kemenangan pada tanggal 9 Desember 2020 mendatang ujar Juara.

Mari kita Menangkan Pasangan Asner Silalahi – Susanti yang Amanah, Melayani Masyarakat dan bijaksana di 9 Desember 2020 ini,” tegas Juara Naibaho . Dan dihimbau untuk masyarakat untuk datang ke TPS menggunakan hak pilihnya dan mencoblos pasangan Asner Susanti.

Beberapa hari lalu Asner – Susanti didukung 8 partai politik yaitu Golkar, PDIP, Hanura, Nasdem, Gerindra, PAN, Demokrat, dan PKPI sudah resmi mendaftar di KPU pematangsiantar Jumat (4/9/2020).

Hasilnya KPU telah melakukan verifikasi terkait keabsahan dokumen syarat pencalonan dengan status pendaftaran diterima. (RED/KTN)

Bagikan :