Pematangsiantar-Kliktodaynews
Sebanyak 8 perguruan ambil bagian pada pertandingan silahturahmi Pencak Silat Pra Remaja dan Remaja Siantar-Simalungun, Sabtu(16/3/2019) pukul 10.00 wib.
Seperti disampaikan Ketua Panitia Ade Ansari didampingi Gagah Damanik sekretaris panitia.
Dikatankannya, pertandingan pencak silat pra remaja dan remaja siantar simalungun digelar selama dua hari sejak sabtu (16/3/2019) dan Minggu (17/3/2019) tersebut tidak untuk memperebutkan kejuaraan tetapi hanya silahturahmi antara perguruan.
“kami merindukan adanya pertandingan, selama ini minim diselenggarakan pertandingan pencak silat,”kata Damanik.
Lanjutnya, kegiatan tersebut bertujuan untuk menciptakan pra remaja dan remaja lebih mencintai pencak silat yang merupakan warisan budaya indonesia.
“ada 120 perserta terdiri dari kategori pra remaja dan remaja dan wasit yang hadir merupakan wasit profesional,kegiatan dilakukan merupakan pratisipasi para pelatih dari beberapa perguruan yang ada,”ucapnya.
“Pertandingan ini adalah sumbangsih rekan-rekan yang ada. semua ini terlaksana atas kerja sama masing-masing perguruan yang ada, tidak ada satupun bantuan dari pemerintah,”katanya.
Pada kesempatan itu, ia juga menyampaikan terima kasih kepada pengurus FKPPI Kota Pematangsiantar, yang telah memberikan fasilitas tempat pelaksanaan kejuaraan.
Sementara kedelapan perguruan yang ikut andil dalam kegiatan tersebut Perguruan Tapak Suci, Paharsi,Harilang,Cempaka Putih,PSHT,Waletputi,Tapak Sakti,Cikombed.
Sementara Ketua IPSI Kota Pematangsiantar, Raja Ahab Damanik Melalui Sekretarisnya Saiful Hamdani mengatakan pertandingan pencak silat dilaksanakan untuk penyegaran para atlet-atlet.tutupnya.(JS/KTN)