“ASN juga diharapkan menjadi motor penggerak dalam pelaksanaan CKG di 20 Puskesmas yang ada di Sergai. Syarat minimal registrasi adalah memiliki nomor telepon atau WhatsApp aktif agar dapat melanjutkan proses pendaftaran,” jelasnya.
Sementara itu, Kabid Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan, dr. Hendri Yanto Ginting, MKM menambahkan bahwa program ini memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan secara gratis, yang jika dilakukan secara mandiri bisa memerlukan biaya cukup besar.
“Dengan adanya program ini, kita tidak hanya memberikan manfaat langsung bagi masyarakat, tetapi juga mendapatkan gambaran kondisi kesehatan masyarakat secara lebih spesifik. Jika sebelumnya CKG dilakukan sesuai tanggal ulang tahun peserta, kini pemeriksaan dapat dilakukan kapan saja,” ujarnya.
Rapat koordinasi yang turut dihadiri Kepala BPJS Kesehatan Sergai, perwakilan dari Kantor Kementerian Agama Sergai dan yang mewakili Kacabdis Wilayah III Dinas Pendidikan Provinsi Sumut ini diwarnai dengan diskusi mengenai langkah-langkah strategis guna meningkatkan cakupan peserta PKG di Kabupaten Sergai. Harapannya agar program ini dapat berjalan optimal demi terwujudnya masyarakat yang lebih sehat dan sejahtera. (Tim)