MEDAN, Kliktodaynews.com|| Memperkuat komitmennya, BPJS Kesehatan terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada peserta Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS).
Layanan kepada masyarakat dengan mengusung konsep “jemput bola”, menjadi
terobosan inovatif yang diperkenalkan adalah layanan BPJS Keliling.
Memberikan kemudahan dalam hal administrasi, BPJS Keliling juga menjadi sarana promosi dan corporate branding yang efektif untuk memperkenalkan program-program BPJS Kesehatan kepada masyarakat luas.
BPJS Keliling dirancang untuk memfasilitasi berbagai kebutuhan administrasi kepesertaan JKN-KIS dengan mudah, cepat, dan tanpa harus mengunjungi kantor cabang BPJS Kesehatan.
Kepala Bagian MKK BPJS Kesehatan Cabang Medan, Faisal Bukit, menyampaikan beberapa hal layanan yang ditawarkan oleh BPJS Keliling.
“Di BPJS Keliling ini bisa dilakukan untuk pendaftaran peserta baru. Masyarakat yang belum menjadi peserta JKN-KIS dapat langsung mendaftar di lokasi-lokasi yang didatangi oleh BPJS Keliling. Ini memudahkan mereka yang tinggal di daerah yang jauh dari kantor cabang BPJS Kesehatan,” ucap Bukit, Kamis (5/9/2024).
Pertemuan yang dihadiri Kepala BPJS Kesehatan Cabang Medan, dr Yasmine Ramadhana Harahap, Kabid Kepesertaan dan Pelayanan Peserta BPJS Kota Medan, Supriyanto, Asisten Deputi Bidang SDMUK Kepwil I, Iwan Adriady, dan Kepala Bidang SDM, Umum dan Komunikasi Publik BPJS Kesehatan Cabang Medan, Ikhwal Maulana, Bukit menyampaikan, BPJS Keliling juga melayani berbagai urusan administrasi kepesertaan, seperti perubahan data pribadi atau status kepesertaan.
“Bagi peserta yang kehilangan kartu atau memerlukan pencetakan ulang kartu JKN-KIS, BPJS Keliling menyediakan layanan ini dengan syarat tertentu, sehingga peserta tidak perlu repot datang ke kantor cabang,” tuturnya.
BPJS Keliling juga membantu peserta untuk melakukan registrasi aplikasi Mobile JKN, yang memungkinkan akses informasi dan layanan BPJS Kesehatan secara online melalui perangkat mobile.
“Dalam upaya mempermudah proses administrasi, BPJS Keliling juga melayani pengambilan berkas dari agen pesiar (Petakan, Sisir, Advokasi, dan Registrasi), sehingga proses pengelolaan dokumen kepesertaan menjadi lebih efisien,” ungkapnya.
Masyarakat yang memerlukan informasi lebih lanjut tentang layanan BPJS Kesehatan, kata dia, juga dapat mengaksesnya melalui BPJS Keliling, termasuk informasi tentang fasilitas kesehatan, status iuran, dan manfaat JKN-KIS.
“BPJS Keliling juga siap menangani keluhan atau pengaduan dari peserta, sehingga masalah yang dialami peserta dapat diselesaikan dengan cepat dan efektif,” katanya.
Layanan BPJS Keliling ini, diharapkan mampu meningkatkan kepuasan peserta JKN-KIS dengan menyediakan akses yang lebih mudah dan cepat untuk menyelesaikan urusan administrasi. Dengan konsep “jemput bola”, BPJS Kesehatan proaktif menjangkau masyarakat, serta mempromosikan pentingnya kepesertaan dalam program JKN-KIS.
Dengan pengembangan teknologi dan meningkatnya kebutuhan layanan cepat dan efisien, BPJS Kesehatan juga memperkuat sistem digital melalui layanan PANDAWA (Pelayanan Administrasi melalui WhatsApp) dan CHIKA (Chat Assistant JKN).
Dua layanan ini menjadi bagian penting dalam strategi digitalisasi BPJS Kesehatan untuk memudahkan akses peserta JKN-KIS dalam memperoleh informasi serta melakukan administrasi secara mandiri.
“Untuk layanan ini bisa diakses melalui nomor 08118165165, sementara media sosial dan Nomor WA CHIKA 08118750400 tidak digunakan Kembali, kini hanya satu nomor saja di nomor 08118165165,” jelasnya.
PANDAWA adalah layanan yang memungkinkan peserta untuk melakukan berbagai administrasi, seperti perubahan data, penggantian fasilitas kesehatan, serta penanganan keluhan melalui aplikasi WhatsApp.
Peserta hanya perlu menghubungi nomor PANDAWA yang telah disediakan, dan semua proses dapat diselesaikan tanpa harus datang ke kantor cabang.
Sebelumnya, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Medan, dr Yasmine Ramadhana Harahap, menyampaikan apresiasi atas kehadiran rekan-rekan media dalam acara yang bertujuan untuk memperkuat hubungan kerja sama.
Dalam sambutannya, Yasmin menegaskan pentingnya peran media dalam menyebarluaskan informasi terkait layanan BPJS Kesehatan kepada masyarakat.
“Kami berharap hubungan kita semakin baik ke depan. Jika ada pembaruan informasi dari BPJS Kesehatan, kami akan segera menyampaikannya kepada rekan-rekan media agar dapat diteruskan kepada masyarakat,” jelas Yasmin.
Yasmin juga menekankan pentingnya sinergi antara BPJS Kesehatan dan media dalam menjawab pertanyaan masyarakat mengenai layanan yang ada. “Kami berharap teman-teman media bisa membantu menjawab pertanyaan yang muncul dari masyarakat, sehingga kita semua dapat berkontribusi dalam memberikan informasi yang tepat dan akurat,” pungkasnya (SGH)