Balai Wartawan Polda Sumut Digusur, Alih Fungsi Bisnis Bhayangkari

Bagikan :

MEDAN, Balai Wartawan Polda Sumut yang diresmikan pada 21 Maret 2023 oleh Komjen Pol Drs RZ Pancasila Putra Simanjuntak, ketika masih menjabat Kapolda Sumut, kini beralih fungsi menjadi gerai waralaba Bhayangkari Polda Sumut.

Ruangan berukuran 7×8 meter yang memiliki fasilitas Air Conditioner (AC), WIFI dan meja bundar untuk wartawan serta meja konprensi pers yang saban hari diduduki wartawan, kini tinggal kenangan.

Para wartawan yang disebut Komjen RZ Pancasila Putra Simanjuntak dalam 8 commander wish sebagai mitra strategis menjaga Kamtibmas di Sumut, memberikan perhatian penuh dengan membangun balai wartawan.

Namun, dikepemimpinan Kapolda Sumut Irjen Whisnu Hermawan Februanto, wartawan sepertinya tidak dibutuhkan lagi. Hal itu ditandai dengan menggusur balai wartawan yang sejatinya tempat para wartawan bekerja agar supaya tertip dan tidak berkeliaran di Mapoldasu Sumut.

Balai wartawan itupun akan dijadikan tempat usaha bisnis Bhayangkari Polda Sumut. Barang-barang di dalam balai mulai dipindahkan pada Kamis 17 April 2025, yang konon katanya pindah ke lantai 2 Prana Cafe yang lokasinya disamping gedung utama Mapoldasu.

Menanggapi penggusuran Balai Wartawan Polda Sumut oleh Kapoldasu Irjen Whisnu Hermawan Februanto, Kordinator Wartawan Mitra Humas Poldasu Jos Tambunan dari Harian Medan Pos menceritakan ikhwal berdirinya Balai Wartawan di Polda Sumut.

“Pak Panca prihatin melihat wartawan yang tidak ada tempat di Polda Sumut. Beliau sangat respek dengan wartawan.

Bagikan :