BATU BARA – Kliktodaynews.com Dalam rangka antisipasi tawuran, balap liar (Bali) serta kejahatan lainnya
Kapolres Batu Bara turun bersama Personil Giat Patroli Asmara Subuh
guna menciptakan Situasi Kondusif pada saat Bulan Suci Ramadhan 1442/H Tahun 2021 di wilayah Hukum Polres Batu Bara, sabtu (17/4/2021) sekira pukul 05.30 Wib.
Turut hadir Patroli Asmara Subuh Antisipasi Tawuran dan Balap Liar diantaranya, ” Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH. MH. Waka Polres Batu Bara Kompol Rudy Chandra, SH, MM. AKP Jagani Sijabat. Para Kabag Polres Batu Bara. Para Kasat Polres Batu Bara. Para Kapolsek jajaran Polres Batu Bara.
Kasubbag Humas Polres Batu Bara AKP Niko Siagian, ST., SH. Para Kanit Polres Batu Bara. Personil Polres Batu Bara yang Tersprint. Personil Polsek Labuhan Ruku. Personil Polsek Lima Puluh. Personil Polsek Indrapura. Personil Polsek Medang Deras.
Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH. MH bersama tim patroli dan tokoh masyarakat yang ikut mendukung melaksanakan Blue Light Patrol dan pemantauan di lokasi-lokasi rawan balapan liar dan tawuran antara lain kota tanjung tiram yang sering digunakan anak-anak tawuran saat subuh hari.
Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH. MH mengatakan Blue Light Patrol merupakan kegiatan pencegahan dalam upaya pencegahan balapan liar dan tawuran di laksanakan saat subuh,
“Selain itu juga dalam rangka mencegah kerumunan yang tidak sesuai Prokes Covid-19 serta antisipasi gangguan kamtibmas dan semakin ditingkatkan saat di Bulan Suci Ramadhan 1442/H,” cetus Kapolres batu bara,
Melaksanakan Patroli Asmara Subuh Polres Batu Bara bentuk Tim 1 (satu) melaksanakan Patroli di Kecamatan Tanjung Tiram yang dipimpin langsung oleh Kapolres Batu Bara bersama Kapolsek Labuhan Ruku dan personil Polres dan Polsek.
Tim 2 (dua) melaksanakan Patroli di wilayah Hukum Polsek Medang Deras, Indrapura dan Polsek Lima Puluh, dan selanjutnya, Kapolres Batu Bara membagikan masker kepada masyarakat Tanjung Tiram.
Kegiatan tersebut juga tidak luput dari kamera wartawan dari berbagai media mitra Polres Batu Bara. (STAF07/KTN).